Sinar Mas Land Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Kawasan Kota Deltamas

Sinar Mas Land memberikan bantuan berupa penyemprotan disinfektan dan biang disinfektan kepada masyarakat di sekitar Kota Deltamas.

Penyemprotan Disinfektan di Kawasan Kota Deltamas (Foto: dok Sinar Mas Land)
Penyemprotan Disinfektan di Kawasan Kota Deltamas (Foto: dok Sinar Mas Land)

RealEstat.id (Bekasi) – Melihat angka penyebaran Covid-19 yang meningkat di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sinar Mas Land melalui PT Puradelta Lestari, Tbk., pengembang Kota Deltamas Cikarang, melakukan berbagai tindakan pencegahan. Salah satu upaya dengan memberikan bantuan berupa biang disinfektan dan penyemprotan disinfektan kepada cluster-cluster perumahan di Kota Deltamas dan sejumlah lokasi di sekitarnya.

Penyemprotan disinfektan berlangsung secara bertahap, mulai dari Kampung Patola Desa Pasir Tanjung, Kecamatan Cikarang Pusat pada 9 Juni 2021, serta klaster Catalonia dan Caribbean di Kota Deltamas 15 Juni 2021. Kegiatan serupa berlanjut di klaster Hawaii, Malibu, Calgary, Pasadena, dan Roseville Elverde pada 18 Juni 2021.

Baca Juga: Kota Deltamas Hadirkan Green Industrial dan Green Living di Timur Jakarta

Bantuan tersebut juga berjalan di klaster Nice, Parthenon, Catania, dan Catania Extension, serta Langkawi  pada 19 Juni 2021. Sinar Mas Land menyalurkan biang disinfektan ke Desa Pasir Tanjung, Kecamatan Cikarang Pusat pada 18 Juni 2021 dan Kecamatan Serang Baru 19 Juni 2021.

Managing Director President Office Sinar Mas Land, Dhony Rahajoe menjelaskan, kegiatan merupakan bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) Sinar Mas Land dapat mencegah penyebaran Covid-19 lebih luas lagi.

Baca Juga: Sinar Mas Land Hadirkan Cozmohouse di Kawasan Myza, BSD City

Menurutnya, penyemprotan disinfektan di Kampung Patola Desa Pasir Tanjung dilakukan sebagai upaya menjaga kesehatan di lingkungan tersebut mengingat masyarakat setempat tengah menjalani Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mikro agar Covid-19 tidak menyebar ke lingkungan sekitar. Bantuan biang disinfektan untuk pencegahan penularan Covid-19 juga diberikan kepada Kecamatan Serang Baru melalui Polsek Serang Baru.

“Bantuan ini kami berikan dalam rangka menjalankan komitmen kepedulian Sinar Mas Land terhadap permasalahan terkini di masyarakat. Kami menggunakan mobil unit pemadam kebakaran berukuran kecil dalam pelaksanaan penyemprotan disinfektan sehingga kendaraan dapat masuk sampai ke lokasi yang sulit dijangkau. Kami juga memberikan biang disinfektan agar warga dapat memperbanyak disinfektan secara mandiri sehingga dapat digunakan dalam jangkauan yang luas,” ujar Dhony Rahajoe.

Baca Juga: Sinar Mas Land Rilis O8 Perfect Home, Rumah Fully Furnished di Grand Wisata Bekasi

Masyarakat memberikan respons positif atas bantuan yang disalurkan Sinar Mas Land. Kapolsek Cikarang Pusat Ajun Komisaris Zaini menyatakan pihaknya mewakili warga memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas kesigapan Sinar Mas Land dalam membantu pencegahan dan menekan penyebaran Covid-19.

“Kami berharap langkah Sinar Mas Land menjadi praktik baik yang diikuti perusahaan lain,” katanya.

Kota Deltamas dikembangkan oleh PT Puradelta Lestari Tbk, yakni sebuah joint venture antara Sinar Mas Land dan Sojitz Corporation dari Jepang. Township yang berlokasi di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat tersebut mengintegrasikan area hunian, komersial dan kawasan industri bertaraf internasional.

Redaksi@realestat.id

Berita Terkait

Paparan Kinerja Bank BTN  Kuartal I 2024, Kamis, 25 April 2024. (Foto: Dok. Realestat.id)
Paparan Kinerja Bank BTN Kuartal I 2024, Kamis, 25 April 2024. (Foto: Dok. Realestat.id)
Kegiatan Fuse Care di Bogor (Foto: Istimewa)
Kegiatan Fuse Care di Bogor (Foto: Istimewa)