Sambut Valentine's Day, Grand Mekarsari Residence Beri Kado Istimewa

Mengawali Program Promosi Valentine's Day, Winland Development menggelar open house di Grand Mekarsari Residence dan Gardenia Cileungsi pada 14 Februari 2021.

Grand Mekarsari Residence.
Grand Mekarsari Residence.

RealEstat.id (Jakarta) – Dalam rangka menyambut Hari Kasih Sayang atau Valentine's Day, pengembang properti Winland Development menawarkan kado istimewa sebagai ungkapan rasa sayang bagi pasangan yang membeli rumah di Grand Mekarsari Residence.

Direktur Utama Winland Development, Candra Wiantono mengungkapkan, kado spesial tersebut berupa penawaran khusus booking fee Rp1 juta, gratis furnitur, gratis biaya balik nama (Sertifikat Hak Mliki/SHM), gratis biaya BPHTB, gratis biaya proses KPR, gratis 6 kali cicilan KPR, dan pilihan bunga KPR mulai dari 3,88%.

Baca Juga: Gardenia Cileungsi, Rumah Subsidi Berkonsep 'Family Friendly'

Dia mengatakan, selain memacu aktivitas pemasaran Grand Mekarsari Residence di tengah pandemi Covid-19, berbagai benefit yang ditawarkan khusus pada momen Valentine's Day tersebut merupakan salah satu bentuk komitmen Winland Development dalam membantu pemerintah, mendongkrak daya beli masyarakat pascapandemi Covid-19.

"Program ini berlaku bagi transaksi kepemilikan hunian di Grand Mekarsari Residence serta Gardenia Cileungsi. Untuk mengawali Program Promosi Hari Kasih Sayang ini, kami secara khusus akan menggelar open house di proyek Grand Mekarsari Residence dan Gardenia Cileungsi, pada 14 Februari 2021. Karena itu, kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk datang dan memanfaatkan kesempatan langka ini,” kata Candra Wiantono berpromosi.

Fasilitas dan Infrastruktur Pendukung
Pembangunan infrastruktur, perumahan, serta fasilitas penunjang di koridor Cibubur - Cileungsi - Jonggol (Cicinggo), Bogor, Jawa Barat mengalami perkembangan sangat pesat dalam beberapa tahun terakhir. Koridor Cicinggo pun kini menjelma sebagai kawasan residensial paling lengkap mulai dari menengah bawah hingga premium.

Tidak heran, bila sejumlah pengembang properti besar telah menetapkan koridor tersebut sebagai lokasi utama bagi ekspansi bisnis mereka. Sebut saja, Winland Development yang membesut kawasan hunian terpadu Grand Mekarsari Residence (GMR) seluas 80 hektar, di Jalan Raya Cileungsi – Jonggol, Kabupaten Bogor.

Baca Juga: The Sanctuary Collection Perkenalkan Cluster Kedua: Newton Springs

Candra menjelaskan, selain lokasi strategis dan premium, di bibir Jalan Raya Cileungsi - Jonggol, seberang Taman Buah Mekarsari dan Water Kingdom, GMR juga dilengkapi infrastruktur kawasan berkualitas tinggi. Selain itu, dekat ke akses tol Jatikarya, tol Cibubur, serta Stasiun LRT Cibubur-Cawang.

“Penghuni hanya membutuhkan waktu kurang dari lima menit menuju Jalan Raya Cileungsi – Jonggol. Sementara untuk kebutuhan pusat perbelanjaan dan lifestyle, telah tesedia Metropolitan Mall Cileungsi, Trans Studio Cibubur, Cibubur Junction, Taman Buah Mekarsari, dan Water Kingdom,” paparnya, Selasa (9/2/2021).

Begitu juga fasilitas dalam kawasan, terbilang cukup lengkap mulai dari pusat kuliner bernuansa danau (FOODI), tempat ibadah, playground, kolam renang, hingga private gym. Selain itu, tersedia internet dan TV Cable dengan utilitas jaringan fiber optic dan bawah tanah bagi kerapian kawasan serta kenyamanan setiap penghuni.

Baca Juga: PUPR Gandeng Pengembang Bangun Perumahan Berbasis Komunitas di Bogor

“Untuk menambah kenyamanan dan keamanan para penghuni, GMR juga menerapkan One Gate System dengan pengawasan kamera CCTV 24 jam,” imbuh Candra.

Menurut dia, GMR dikembangkan dengan konsep klaster. Saat ini telah dibangun sebanyak tiga cluster: Jackfruit, Huckleberry, dan Limeberry yang mencakup tipe bangunan rumah satu dan dua lantai. Menawarkan enam pilihan berbeda yaitu: LB/LT: 30/60, 30/72, 36/72, 45/98, 54/72, serta 60/98, dengan harga jual mulai dari Rp400 jutaan hingga Rp900 jutaan per unit.

“Guna memudahkan kepemilikan unit-unit hunian di GMR, kami telah menjalin kerjasama dengan Bank BUMN maupun swasta, seperti Bank BTN, BNI, Mandiri, dan BCA. Jadi, selain skema kepemilikan cash bertahap, calon konsumen juga bisa mengajukan Kredit Pemilikah Rumah (KPR) kepada sejumlah bank tersebut dengan down payment (DP/uang muka) dan cicilan yang ringan,” ungkapnya.

Baca Juga: Resmi Diperkenalkan, Summarecon Bogor Rilis Tiga Cluster Hunian

Berdiri sejak tahun 1977, Winland Development sukses mengembangkan properti pada beberapa lokasi di Jember, Jawa Timur, Malang, Sidoarjo, dan Bali. Perseroan mulai melebarkan sayap bisnisnya ke kawasan Jabodetabek pada 2010 silam.

Adapun poyek-proyek yang dikembangkan saat ini mencakup Grand Mekarasari Residence, Cileungsi seluas 80 hektar, Taman Jatisari Permai (120 hektar) beserta OHANA Waterpark, dan Gardenia Cileungsi (5 hektar).

Redaksi@realestat.id

Berita Terkait

Kawasan Kota Mandiri Cinity akan dilengkapi dengan rumah sakit bertaraf internasional pertama di Cikarang yakni Aspen Medical. (Sumber: Cinity)
Kawasan Kota Mandiri Cinity akan dilengkapi dengan rumah sakit bertaraf internasional pertama di Cikarang yakni Aspen Medical. (Sumber: Cinity)
Deretan rumah di kawasan Cozmo Home, Srimaya Residence,   Bekasi (Foto: Dok. Summarecon)
Deretan rumah di kawasan Cozmo Home, Srimaya Residence, Bekasi (Foto: Dok. Summarecon)
Rumah di Cluster Baltic, Synthesis Huis (Foto: Dok. Synthesis Development)
Rumah di Cluster Baltic, Synthesis Huis (Foto: Dok. Synthesis Development)