Onduline Tawarkan Ondusolar Tile, Atap Panel Surya untuk Pembangkit Listrik Ramah Lingkungan

Atap bangunan Ondusolar Tile mengandalkan intensitas matahari sebagai sumber energi, dan mengubahnya menjadi energi listrik.

Onduline Indonesia mengeluarkan satu-satunya surya panel berbentuk genteng di Indonesia dan bisa dibeli secara kepingan. (Foto: Istimewa)
Onduline Indonesia mengeluarkan satu-satunya surya panel berbentuk genteng di Indonesia dan bisa dibeli secara kepingan. (Foto: Istimewa)

RealEstat.id (Jakarta) - Onduline Indonesia mengeluarkan solusi atap yang diintegrasikan dengan sistem listrik tenaga surya yakni Ondusolar Tile.

Produk atap sekaligus solar panel system ini digunakan untuk bangunan-bangunan komersial seperti gedung perkantoran, pabrik, rumah sakit dan juga residensia.

Ondusolar mengandalkan intensitas matahari sebagai sumber energi, dan mengubahnya menjadi listrik.

Baca Juga: Cara Mengatasi Atap Rumah yang Bocor Ketika Hujan Lebat

Perangkat atap photovoltaic tersebut bersifat semi konduktor, yang tersusun dalam bentuk sel dari kristal batu silikon.

Material tersebut menjadi komponen atap rumah yang berfungsi pula sebagai panel surya rumahan.

Dio Ananda Fitra, Assistant Technical Manager Photovoltaic System Specialist PT Onduline Indonesia mengatakan selama ini listrik di Tanah Air disuplai dari pembangkit berbahan bakar fosil.

Oleh karena itu, pihaknya ingin megajak masyarakat mulai menerapkan energi ramah lingkungan dan memaksimalkan penggunaan atap bangunannya.

Baca Juga: Arsitektur Minangkabau: Kearifan Lokal dan Keharmonisan dengan Alam

“Kami memberikan solusi yang komprehensif, untuk bagian atap termasuk sistem solar panelnya," kata Dia seperti dilansir dari siaran pers, Sabtu (28/08/2021).

Dia memaparkan, bila dihitung-hitung Ondusolar tergolong murah, karena bisa untuk pembangkit listrik dan dapat digunakan secara desentralisasi.

Dengan demikian, memungkinkan masyarakat untuk memiliki pembangkit listrik sendiri di atap rumah modern.

Saat siang hari, perangkat listrik di rumah bisa memakai energi dari matahari. Sedangkan, bila ada kelebihan energi yang diproduksi dari solar panel bisa disimpan.

Baca Juga: Firma Arsitek Asal Indonesia Ini Rancang Bangunan Penting di Afrika

"Untuk tahap awal, kita bisa memakainya untuk mengurangi tagihan listrik PLN," ujar Dio Ananda Fitra.

Dirancang dengan Durabilitas Tinggi
Ondusolar Tile merupakan atap sekaligus PV ini didesain dengan durabilitas tinggi, yang menawarkan garansi power hingga 25 tahun.

Menurut Dio, atap Ondusolar dijamin tidak bocor karena jenis desain atap rumah tersebut dibuat dengan pengalihan air yang baik.

Rentang suhu kerjanya juga luas berkisar -40 derajat celcius hingga 85 derajat celcius.

Baca Juga: Electrolux Luncurkan Rangkaian Seri Water Heater Inovatif

“Produk kami sudah lulus performance test dari semprotan garam dan alkali. Bahkan, lulus uji ketahanan dari hujan es, beban statis dan uji tahan air,” terangnya.

Ondusolar Tile memasarkan dua varian atap PV, yaitu Ondular Tile Single berkapasitas mulai 19 watt-peak (Wp) per keping.

Terdapat dpula atap Ondusolar Tile Triple yang dirancang memiliki kapasitas mulai 58 Wp per keping.

Untuk tambaham informasi, Onduline juga memiliki Ondusolar Non Power Tile. Permukaannya terbuat dari bahan yang sama dengan, hanya saja tidak dibekali solar cell di dalamnya.

Redaksi@realestat.id

Berita Terkait

Koleksi terbatas perabot rumah tangga warna-warni IKEA Tesammans diharapkan dapat memberikan sentuhan kegembiraan pada interior hunian. (Sumber: IKEA Indonesia)
Koleksi terbatas perabot rumah tangga warna-warni IKEA Tesammans diharapkan dapat memberikan sentuhan kegembiraan pada interior hunian. (Sumber: IKEA Indonesia)
LG Indonesia raih Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) bagi dua produk di lini bisnis Digital Display, yakni Commercial Smart TV dan CreateBoard. (Sumber: RealEstat.id/Adhitya Putra)
LG Indonesia raih Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) bagi dua produk di lini bisnis Digital Display, yakni Commercial Smart TV dan CreateBoard. (Sumber: RealEstat.id/Adhitya Putra)
Iwan Suprijanto, Dirjen Perumahan Kementerian PUPR. (Foto: Dok. Kementerian PUPR)
Iwan Suprijanto, Dirjen Perumahan Kementerian PUPR. (Foto: Dok. Kementerian PUPR)