Istana Group Percayakan Pemasaran Landmark Residence Bandung pada 99 Group

Landmark Residence merupakan apartemen besutan Istana Group yang menawarkan pemandangan Kota Bandung dari sky garden dan balkon unit.

Chong Ming Hwee, CEO 99 Group Indonesia (ketiga dari kiri) dan Abrijanto Effendi, Direktur Landmark Residence Bandung (keempat dari kiri) setelah penandatanganan MoU.
Chong Ming Hwee, CEO 99 Group Indonesia (ketiga dari kiri) dan Abrijanto Effendi, Direktur Landmark Residence Bandung (keempat dari kiri) setelah penandatanganan MoU.

RealEstat.id (Jakarta) – Istana Group menjalin kolaborasi strategis dengan 99 Group—yang menaungi Rumah123.com dan 99.co—untuk memasarkan proyek hunian di Bandung, Landmark Residence.

Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan memorandum of understanding (MoU) yang dilakukan oleh Chong Ming Hwee, CEO 99 Group Indonesia dan Abrijanto Effendi, Direktur Landmark Residence Bandung, Jumat (28/1/2022).

Untuk mendukung berbagai aktivitas pemasaran dan penjualan Landmark Residence Bandung, 99 Group menghadirkan dukungan profesional dengan tim berpengalaman lewat produk layanan unggulannya, yakni PASTI (Platform Advertising & Sales Team Integration).

Baca Juga: REI dan 99 Group Luncurkan Pusat Informasi Ibu Kota Negara Baru

“Kami bangga mendapat kepercayaan dari Istana Group untuk membantu kegiatan pemasaran project primadona Landmark Residence Bandung. 99 Group memastikan untuk memberikan pelayanan paripurna guna memastikan segmen pasar Landmark Residence bisa ditargetkan dengan efektif,” kata CEO 99 Group Indonesia Chong Ming Hwee.

Lebih lanjut dia memaparkan, tim PASTI terdiri dari konsultan penjualan properti terkemuka yang memiliki jam terbang tinggi dan berdedikasi. Dengan demikian, semua kegiatan yang diadakan untuk memasarkan produk dari Istana Group merupakan yang terbaik.

"Kami berharap strategi kami dapat meningkatkan ketertarikan target pasar pada produk properti yang ditawarkan Istana Group," lanjut Chong Ming Hwee.

Baca Juga: Optimalkan Pemasaran Seion @Serang, MasGroup Gandeng 99 Group

Proyek Landmark Residence merupakan proyek besutan Istana Group, salah satu developer terkemuka di Tanah Air. Kompleks apartemen super eksklusif dibangun di atas lahan luas, dengan pemandangan terbaik 360 derajat Kota Bandung yang dapat dinikmati dari sky garden dan balkon unit.

Landmark Residence Bandung menawarkan hunian ideal untuk tiga generasi dengan sederet taman asri, ruang serbaguna dan puluhan fasilitas premium. Apartemen Landmark Residence menawarkan hunian dengan desain modern minimalis dan spesifikasi superior.

Untuk mendukung gaya hidup sehat para penghuninya, Landmark Residence telah dilengkapi dengan beragam fasilitas kebugaran terintegrasi. Area terbuka hijau yang dirancang dengan apik, mampu menghadirkan lingkungan sehat dan segar untuk para penghuni apartemen bergaya urban ini.

Baca Juga: Sektor Properti Indonesia Diprediksi Bangkit di 2022, Apa Indikatornya?

“Visi utama kami untuk para penghuni Landmark Residence adalah kehidupan berkualitas dengan kompleks one stop living, dengan paduan sempurna antara kemewahan dan family life. Tentunya sederet fasilitas dan spesifikasi terbaik sudah kami sediakan untuk mewujudkan visi Landmark Residence Bandung,” jelas Direktur Landmark Residence Bandung, Abrijanto Effendi.

Lokasi Landmark Residence berada di jantung Kota Bandung, dengan akses 5 menit menuju Bandara Husein Sastranegara, 10 menit ke Gerbang Tol Pasteur dan Stasiun Bandung.

Dengan lokasinya yang strategis, hunian ini menjadi pilihan tepat bagi pencari properti yang ingin mendapat akses terbaik ke berbagai area penting di Bandung.

Redaksi@realestat.id

Berita Terkait

Sharp Standing Freezer dapat lebih cepat melakukan proses pembekuan es batu dan makanan. (Foto: Dok. Sharp Indonesia)
Sharp Standing Freezer dapat lebih cepat melakukan proses pembekuan es batu dan makanan. (Foto: Dok. Sharp Indonesia)
SKYE Suites Hotel Green Square, Sydney (Foto: Dok. Crown Group)
SKYE Suites Hotel Green Square, Sydney (Foto: Dok. Crown Group)
Ruko Bukit Podomoro Business Park di Bukit Podomoro Jakarta (Foto: bukitpodomoro.com)
Ruko Bukit Podomoro Business Park di Bukit Podomoro Jakarta (Foto: bukitpodomoro.com)