RealEstat.id (Jakarta) - Sedang merencanakan renovasi unit apartemen milik kamu? Sebelum memulainya, ada baiknya kamu memahami peraturan renovasi apartemen ini terlebih dahulu.
Biasanya seiring waktu berjalan, ada saja bagian unit apartemen yang harus diperbaiki atau direnovasi oleh pemilik unit.
Renovasi unit apartemen juga kerap dilakukan saat pemilik merasa bosan dengan desain interior dan perlu melakukan perbaikan di beberapa area.
Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Tinggal di Apartemen yang Harus Diketahui Pencari Properti
Bagi pemilik atau penghuni yang belum tahu, mungkin saja akan bertanya-tanya bolehkah renovasi apartemen?
Pemilik unit apartemen tentu saja diperbolehkan melakukan renovasi, asalkan dilakukan sesuai dengan peraturan yang ditetapkan oleh pengelola gedung.
Meski demikian, umumnya pengelola memiliki persyaratan khusus dan peraturan renovasi di apartemen.
Melansir laman Ecatalog.sinarmasland.com, aturan perbaikan tersebut diberlakukan dengan tujuan menjaga kenyamanan penghuni lainnya dan nilai estetika bangunan.
Baca Juga: 6 Keuntungan Bila Kamu Tinggal di Apartemen Lantai Paling Atas
Berikut ini beberapa aturan khusus yang wajib kamu perhatikan saat tinggal di apartemen.
Peraturan Renovasi Apartemen
1. Ajukan Izin ke Manajemen Gedung
Langkah pertama yang harus kamu lakukan sebelum memulai pekerjaan renovasi adalah beri tahu dan meminta izin ke pihak manajemen apartemen atau gedung.
Pasalnya, aktivitas renovasi hunian umumnya melibatkan pekerja konstruksi dan menggunakan material bangunan yang membutuhkan akses ke dalam unit apartemen.
Setelah meminta izin, biasanya kamu akan diminta mengisi formulir, memberikan detail rencana renovasi, dan menyerahkan deposit sebagai jaminan.
Baca Juga: 10 Tips Beli Apartemen Second agar Kamu Bisa Dapat Untung
2. Cari Tahu Aturan Renovasi
Berbeda dengan renovasi rumah, umumnya setiap pengelola apartemen memiliki aturan khusus terkait pengerjaan konstruksi.
Oleh sebab itu, hendaknya kamu mencari tahu apa saja yang boleh dan tidak bisa dilakukan saat renovasi unit hunian.
Adapun beberapa hal yang perlu kamu tanyakan, yakni batasan struktur dan apakah boleh memodifikasi denah ruangan.
Cari tahu pula batasan area kerja dan adakah larangan penggunaan material bangunan tertentu.
Baca Juga: Aturan Feng Shui Apartemen Terkait Arah Hadap Terbaik
3. Bikin Rencana Renovasi
Setelah tahu peraturan yang boleh atau tidak bisa dilakukan, langkah berikutnya adalah membuat rencana renovasi unit apartemen, termasuk menentukan area dan desainnya.
Rencana renovasi dibuat agar pengerjaannya dapat berjalan efisien dan tidak menganggu penghuni unit lainnya.
Perencanaan matang juga akan membantu kamu dalam hal biaya renovasi apartemen yang tepat sasaran.
4. Gunakan Jasa Berpengalaman dan Tepercaya
Bila sudah membuat rencana kerja, kamu tinggal memilih jasa renovasi apartemen atau kontraktor berpengalan dan tepercaya.
Jasa kontraktor renovasi profesional akan membantu untuk memastikan proyek sesuai dengan aturan gedung.
Baca Juga: Segini Harga Jasa Tukang Bangunan Harian Terbaru 2025, Catat Ya!
Mereka juga akan memastikan instalasi listrik dan pipa tetap aman serta proses pengerjaan renovasi sesuai jadwal dan anggaran,
5. Ikuti Waktu Pengerjaan yang Ditentukan
Peraturan renovasi apartemen yang dibuat oleh pengelola gedung juga akan mengatur waktu pengerjaan konstruksi.
Pihak gedung biasanya menentapkan waktu pengerjaan hanya boleh dilakukan pada hari kerja, mulai jam 08.00 WIB hingga 18.00 WIB.
Bila melewati batas waktu tersebut, pihak manajemen apartemen dapat memberlakukan denda atau menghentikan pengerjaan proyek renovasi.
Baca Juga: 6 Tips Mudah Mendesain Apartemen Kecil Tipe Studio
6. Penting Menjaga Kebersihan
Pekerjaan konstruksi atau renovasi bangunan pastinya akan menimbulkan debu dan kotoran yang berasal dari material bangunan.
Oleh karena itu, sebaiknya kamu perlu mengantisipasi agar debu dan kotoran tidak menyebar kemana-mana dengan menutup menggunakan terpal atau kain.
Ingatkan pula kontraktor agar selalu membersihkan bagian luar unit, setelah kegiatan renovasi selesai.
Itulah beberapa peraturan renovasi apartemen yang perlu kamu ketahui dan pahami agar tidak menganggu kenyamanan penghuni lainnya.
Simak Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News