Inilah Sederet Inovasi Terbaru LG di Ajang CES 2024

Inovasi terbaru LG diciptakan dengan pendekatan kecerdasan buatan yang penuh afeksi (Affectionate Intelligence) untuk meningkatkan kualitas hidup pengguna.

4K LG Signature OLED TV yang diciptakan dengan teknologi transparan dan nirkabel. (Sumber: LG Electronics)
4K LG Signature OLED TV yang diciptakan dengan teknologi transparan dan nirkabel. (Sumber: LG Electronics)

RealEstat.id (Las Vegas) - LG Electronics membawa sederet inovasi terbaru berbasis Artificial Intelligence dalam keikutsertaannya di ajang Consumer Electronics Show (CES) 2024 di Las Vegas, Amerika Serikat.

Mengusung tema 'Reinvent Your Future' (Menciptakan Kembali Masa Depan), LG memamerkan pelbagai teknologi baru yang dapat meningkatkan kualitas kenyamanan hidup para konsumennya.

Diantara produk home appliance yang dibawa yakni, perangkat 4K LG Signature OLED TV berteknologi transparan dan nirkabel.

Baca Juga: LG Ungkap Visi Baru Teknologi AI Berbasis Afeksi di CES 2024

Inovasi baru LG di CES 2024 juga meliputi rumah pintar serta 3D Home View, dengan dukungan kecerdasan buatan atau AI dan konsep mobilitas Alpha-able.

Selain itu, ada pula DukeBox by LG Labs, yang merupakan perangkat jukebox dengan kualitas audio dan video luar biasa.

Kecerdasan Buatan Berbasis Afeksi

Melansir dari keterangan resmi, Sabtu (13/01/2024) CEO LG, William Cho menjelaskan perusahaannya hendak mendefinisikan Ulang AI sebagai “Kecerdasan Penuh Afeksi” (Affectionate Intelligence).

"Kami yakin bahwa AI dapat menumbuhkan pengalaman pengguna yang lebih peduli, berempati dan penuh perhatian," kata Cho.

Baca Juga: LG Ungkap Rencana Besar Pengembangan Produk Mobilitas

Dengan dukungan teknologi LG AI Brain, perangkat dapat mempelajari dan menganalisis pola kehidupan pengguna baik secara fisik maupun emosional.

Kumpulan data tersebut bakal memberikan informasi mengenai interaksi pengguna dan perangkat, lingkungan pengguna, pola perilaku dan keadaan emosi.

"LG AI Brain memperkirakan kebutuhan pengguna tak hanya berdasarkan interaksi antara pengguna dan produk, melainkan juga pembelajaran kontekstual melalui pengaturan tindakan perangkat fisik," ungkap Cho.

Baca Juga: LG Helat Kampanye Life’s Good Day untuk Ribuan Karyawannya di Indonesia

Inovasi terbaru LG berbasis Affectionate Intelligence juga hadir dalam platform ThinQ, melalui layanan ChatThinQ.

Layanan ini merupakan sebuah chatbot AI generatif yang memungkinkan percakapan alami dengan pengguna.

Redaksi@realestat.id

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terkait

Ilustrasi rumah layak huni untuk kalangan masyarakat berpenghasilan rendah atau MBR. (Sumber: BP Tapera)
Ilustrasi rumah layak huni untuk kalangan masyarakat berpenghasilan rendah atau MBR. (Sumber: BP Tapera)
Ilustrasi dindin rumah rembes karena air hujan. (Sumber: Shutterstock/Burdun Iliya)
Ilustrasi dindin rumah rembes karena air hujan. (Sumber: Shutterstock/Burdun Iliya)