Supermarket di Jerman Pasang UV-C Disinfeksi untuk Perlindungan Ekstra

Supermarket EDEKA Clausen memasang 31 luminer disinfeksi Philips UV-C upper air untuk melindungi ruangan dari bahaya virus COVID-19 dan bakteri lainnya.

   EDEKA Clausen memasang luminer desinfeksi Philips UV-C upper air dan Philips BioShift UV-C disinfection chamber. (Foto: Signify Indonesia)
EDEKA Clausen memasang luminer desinfeksi Philips UV-C upper air dan Philips BioShift UV-C disinfection chamber. (Foto: Signify Indonesia)

RealEstat.id (Jakarta) - EDEKA Clausen menjadi supermarket pertama di Jerman yang memasang solusi pencahayaan disinfeksi UV-C milik Signify.

Sebanyak 31 luminer disinfeksi Philips UV-C upper air telah terpasang di supermarket yang terletak di kota Hamburg tersebut.

Dengan pemasangan lampu UV-C itu disebut dapat melindungi toko ritel itu seluas 1.315,70 meter persegi, atau seperempat ukuran lapangan sepak bola.

Dirk-Uwe Clausen, Managing Director EDEKA Clausen mengatakan berbelanja menjadi aktivitas yang menantang di tengah kondisi pandemi yang belum juga mereda.

Baca Juga: Signify Rilis Pencahayaan Desinfeksi UV-C untuk Kalangan Profesional

Menurutnya, pembeli perlu mencari jalan melalui lorong-lorong yang ramai, memastikan menemukan setiap produk dalam daftar belanja, sambil mencemaskan kesehatan dan keamanan selama berbelanja.

"Kami menyediakan lapisan perlindungan tambahan bagi pembeli dan karyawan, dengan memasang lampu disinfeksi UV-C," kata Clausen, seperti dikutip dari siaran pers, Jumat (19/03/2021).

Pemasangan Luminer disinfeksi UV-C
Luminer disinfeksi Philips UV-C upper air yang diproduksi Signify dipasang pada ketinggian 3,2 hingga 3,5 meter, pada kolom penyangga dan dinding supermarket EDEKA Clausen Jerman.

Secara terus menerus, lampu tersebut akan mendisinfeksi udara yang mengalir melalui area atas toko berkat konveksi alami, atau sirkulasi udara. Hal ini juga memastikan bahwa udara yang didisinfeksi mengalir kembali ke bagian bawah toko.

Baca Juga: Lampu UV-C Signify Efektif Nonaktifkan Virus COVID-19: Penelitian Universitas Boston

Menurut informasi, lampu UV-C Signify memancarkan puncak radiasi pada 254 nm, yang mendekati panjang gelombang puncak untuk menonaktifkan kuman, dan karenanya ideal untuk mendesinfeksi udara, permukaan, dan benda.

Stefan Giese, Managing Director EDEKA Nord menambahkan, kesehatan para pelanggan dan karyawan adalah prioritas utama mereka.

"Kami berkomitmen untuk menciptakan lingkungan berbelanja yang aman dan berkualitas tinggi bagi pelanggan. Para pedagang mandiri kami sangat memperhatikan kepatuhan terhadap peraturan kebersihan dan izin yang berlaku di toko," ujar Giese.

Baca Juga: Innovative Bionalysis Ungkap Efektivitas Sinar UV-C Signify Terhadap Udara di Ruangan

Selain luminer upper air, EDEKA Clausen akan menggunakan Philips BioShift UV-C disinfection chamber, yang menambahkan lapisan keamanan lain untuk karyawan dan pelanggan.

Christian Goebel, Sales Director Public Signify DACH menjelaskan bahwa Philips Bioshift UV-C disinfection chamber dapat menonaktifkan SARS-CoV-2 (penyebab COVID-19) ke tingkat Log6.

"Selama beberapa dekade terakhir, kami telah mengembangkan kompetensi aplikasi yang kuat di bidang disinfeksi UV-C. Pencahayaan tersebut dilengkapi dengan alat keamanan tambahan untuk mencegah pintu terbuka tanpa disengaja," pungkas Goebel.

Redaksi@realestat.id

Berita Terkait

Kawasan Jababeka Residence. (Foto: Dok. Jababeka)
Kawasan Jababeka Residence. (Foto: Dok. Jababeka)
Dari kiri ke kanan: Udin Aminudin Lubis, Pengawas Pembina KCD Wilayah 1;  Yonal Herdian, Kepala Sekolah SMKN 1 Gunung Sindur, Bogor; Lise Tiasanty, Head of Customer Satisfaction Division PT Sharp Electronics Indonesia; Trisno Tirta Hidayat, Branch Manager Sharp cabang Bogor PT Sharp Electronics Indonesia; dan Widodo, Head of Regional Controller Jakarta Area, PT Sharp Electronics Indonesia saat peresmian Sharp Class hadir di SMKN 1 Gunung Sindur, Bogor, Senin, 3 Maret 2025. (Foto: Istimewa)
Dari kiri ke kanan: Udin Aminudin Lubis, Pengawas Pembina KCD Wilayah 1; Yonal Herdian, Kepala Sekolah SMKN 1 Gunung Sindur, Bogor; Lise Tiasanty, Head of Customer Satisfaction Division PT Sharp Electronics Indonesia; Trisno Tirta Hidayat, Branch Manager Sharp cabang Bogor PT Sharp Electronics Indonesia; dan Widodo, Head of Regional Controller Jakarta Area, PT Sharp Electronics Indonesia saat peresmian Sharp Class hadir di SMKN 1 Gunung Sindur, Bogor, Senin, 3 Maret 2025. (Foto: Istimewa)
Ki-ka: Product Director ES of LG Electronics Indonesia, Mike Kim dan
President of LG Electronics Indonesia, Ha Sang-chul saat mendonasikan 15 PuriCare Dehumidifier untuk dua masjid di Jakarta, Senin (03/03/2025). Donasi ini menjadi salah satu aktivitas di bawah naungan program LG Loves Indonesia. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)
Ki-ka: Product Director ES of LG Electronics Indonesia, Mike Kim dan President of LG Electronics Indonesia, Ha Sang-chul saat mendonasikan 15 PuriCare Dehumidifier untuk dua masjid di Jakarta, Senin (03/03/2025). Donasi ini menjadi salah satu aktivitas di bawah naungan program LG Loves Indonesia. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)
Rudi Napitupulu, Perwakilan Manajemen
Paramount Petals menyerahkan dukungan sarana kesehatan di salah satu PAUD sekitar lokasi Paramount Petals. (Foto: Istimewa)
Rudi Napitupulu, Perwakilan Manajemen Paramount Petals menyerahkan dukungan sarana kesehatan di salah satu PAUD sekitar lokasi Paramount Petals. (Foto: Istimewa)