Lindungi Kesehatan Tamu, OYO Indonesia Rangkul Alodokter

OYO Indonesia berkolaborasi dengan Alodokter untuk penyediaan kontak medis darurat untuk setiap tamu hotel melalui perangkat smartphone.

RealEstat.id (Jakarta) - OYO Indonesia, terus berupaya untuk menghadirkan akomodasi yang aman, higienis, dan nyaman bagi para tamu serta karyawan selama masa pandemi. Untuk itu, OYO Indonesia menjalin kerja sama strategis dengan Alodokter, perusahaan teknologi berbasis kesehatan, untuk menghadirkan layanan kesehatan berbasis digital bagi para tamu di seluruh hotel OYO.

Andreas Agung Hendrawan, Country Sales and Marketing Head OYO Indonesia mengatakan, langkah ini dilakukan sejalan dengan upaya pemerintah untuk terus menekan angka penularan COVID-19, terutama menyambut libur panjang akhir tahun. 

Baca Juga: Booking dan Refund Hotel OYO Bisa Pakai OVO dan GoPay

Melalui kerja sama ini, imbuhnya, di setiap hotel OYO akan terdapat kontak darurat berupa QR Code yang dapat digunakan tamu untuk berkonsultasi dengan tenaga medis dari Alodokter secara daring melalui smartphone masing-masing. Jika dibutuhkan penanganan lebih lanjut, Alodokter akan segera menghubungkan tamu OYO Indonesia tersebut ke Puskesmas atau rumah sakit terdekat.

Akses layanan kesehatan tersebut akan didapatkan oleh para tamu hotel OYO secara gratis tanpa dipungut biaya. Selain itu, kerja sama ini juga memungkinkan para tamu untuk mendapatkan akses layanan kesehatan ke tenaga medis di ekosistem Alodokter secara prioritas. Pada tahap awal kerja sama ini, layanan Alodokter akan dapat dinikmati oleh tamu-tamu hotel yang dikelola langsung oleh OYO Indonesia di wilayah Jabodetabek, dan akan terus diperluas pada tahap-tahap berikutnya. 

Baca Juga: OYO Rilis “Sanitized Stay” Agar Konsumen Aman Saat Pandemi

“OYO Indonesia telah berkomitmen untuk terus meningkatkan standar operasional sesuai protokol kesehatan, baik bagi tamu maupun karyawan kami di lapangan. Kerja sama dengan Alodokter ini merupakan salah satu upaya kami dalam menjamin keamanan serta kesehatan mereka selama berada dan menginap di hotel OYO. Kami berharap, kerjasama ini dapat memperkuat protokol kesehatan di hotel OYO sekaligus membantu para tamu untuk mendapatkan akses layanan kesehatan secara prioritas dari Alodokter dan tetap dapat menjaga jarak karena dapat diakses secara daring melalui smartphone masing-masing,” papar Andreas Agung Hendrawan panjang lebar.

Dia juga sangat mengapresiasi Alodokter yang mampu memberikan akses layanan kesehatan prioritas secara cepat, mudah, dan contactless bagi para tamu OYO.

Baca Juga: OYO Hotels Perkenalkan Fitur Check-In Tanpa Sentuhan

Sementara itu, Suci Arumsari, Presiden Direktur Alodokter mengatakan, pihaknya menyambut baik kerja sama dengan OYO Indonesia untuk memberikan akses layanan kesehatan berbasis digital yang cepat dan mudah.

"Kerja sama ini sejalan dengan fokus kami untuk terus memperluas akses layanan kesehatan melalui teknologi dan kami optimis bahwa, melalui inovasi layanan kesehatan yang saat ini dapat dinikmati di industri hospitality ini, bersama kami dapat terus memberikan layanan kesehatan ke masyarakat luas,” kata Suci Arumsari.

Redaksi@realestat.id

Berita Terkait

Ruko Bukit Podomoro Business Park di Bukit Podomoro Jakarta (Foto: bukitpodomoro.com)
Ruko Bukit Podomoro Business Park di Bukit Podomoro Jakarta (Foto: bukitpodomoro.com)
Kawasan hunian The Riviera at Puri (Foto: Dok. Metland)
Kawasan hunian The Riviera at Puri (Foto: Dok. Metland)
Jajaran Direksi PT Metropolitan Land Tbk. Dari kiri ke kanan: Andi Surya Kurnia (Direktur Eksekutif), Nitik Hening Muji Raharjo (Direktur Eksekutif), Santoso (Direktur), Anhar Sudradjat (Presiden Direktur), Olivia Surodjo (Direktur), dan Wahyu Sulistio (Direktur) - (Foto: Dok. Metland)
Jajaran Direksi PT Metropolitan Land Tbk. Dari kiri ke kanan: Andi Surya Kurnia (Direktur Eksekutif), Nitik Hening Muji Raharjo (Direktur Eksekutif), Santoso (Direktur), Anhar Sudradjat (Presiden Direktur), Olivia Surodjo (Direktur), dan Wahyu Sulistio (Direktur) - (Foto: Dok. Metland)
Hotel Horison Ultima Kertajati (Foto: Dok. Metland)
Hotel Horison Ultima Kertajati (Foto: Dok. Metland)