Dua Ritel Swalayan Besar Beroperasi di The Grand Eastlakes, Sydney

The Grand Eastlakes akan menjadi hunian mixed-use terbesar di kawasan Timur Sydney, Australia.

The Grand Eastlakes (Foto: Dok. Crown Group)
The Grand Eastlakes (Foto: Dok. Crown Group)

RealEstat.id (Sydney) – Pengembang asal Australia, Crown Group, mengumumkan beroperasinya dua pusat perbelanjaan besar di proyek The Grand Eastlakes, yang berlokasi di sebelah Timur Sydney—yang sering disebut sebagai “The Last Hidden Gem”.

Dikembangkan di kedua sisi Evans Avenue di jantung Eastlakes, proyek yang sebelumnya dikenal sebagai Eastlake Live ini dikembangkan dalam dua tahap. Merangkum 490 unit apartemen mewah, proyek yang dirancang praktisi arsitektur fjmt ini dilengkapi dua kawasan ritel di kedua sisinya.

Iwan Sunito, Pendiri dan CEO Crown Group menjelaskan, proyek tahap pertama terletak di sisi utara Evans Ave dan akan dibuka pada Agustus 2021. Di sini terdapat 133 unit apartemen yang terletak di atas pusat perbelanjaan yang memiliki 15 gerai ritel, dilengkapi dengan ALDI yang menempati area seluas 1.600 meter persegi dan Woolworths Metro.

Baca Juga: Pandemi, Harga Properti Australia Justru Naik Melebihi Prediksi

Tahap kedua, terletak di sisi selatan Evans Ave yang mulai dibangun pada akhir 2022. Di sini terdapat 357 unit apartemen yang terletak di atas pusat perbelanjaan ultra-modern tiga lantai seluas 13.000 meter persegi. Dirancang Buchan Group, 80 gerai ritel kelas atas dan nyaman ditampilkan, termasuk Woolworths dan pusat kota komunitas kontemporer seperti pusat medis dan perpustakaan umum.

"Pusat kuliner baru akan menawarkan serangkaian restoran dan pilihan bersantap yang menarik di samping apartemen yang memiliki di lima menara hunian vertikal," kata Iwan Sunito.

Di proyek hunian mixed-use senilai Rp10 triliun ini, jaringan supermarket ALDI secara resmi dibuka pada 18 Agustus 2021 sebagai peritel pertama yang membuka dan penyewa jangkar (anchor tenant) supermarket bersama dengan Woolworths Metro.

Baca Juga: Garap Proyek Mixed-Use dan Built-to-Rent, Crown Group Cari Mitra Strategis

ALDI adalah brand pasar swalayan yang didirikan Karl dan Theo Albrecht pada 1946 dan kini memiliki lebih dari 10.000 gerai di 20 negara. Perusahaan dengan perkiraan omset lebih dari EUR50 miliar ini baru akan menempati ruangan seluas 1.600 meter persegi yang menjadi standar semua gerai ALDI. Gerai ini akan jadi yang pertama dari 15 gerai ritel yang akan dibuka secara bertahap sepanjang September.

Gerai ritel lain yang buka sepanjang Agustus 2021 ini termasuk Instyle Hairdressing, SP Mobile, Ausome Nails, Hatch Espresso, Wholelife Pharmacy, Reni's Car Wash, dan gerai kantor berita Australia Post.

Sementara Woolworths Metro akan dibuka pada 8 September 2021 sebagai bagian dari tahap pertama komunitas hunian Crown Group, The Grand Eastlakes. Woolworths adalah jaringan supermarket dan toko grosir Australia yang dimiliki oleh Woolworths Group. Didirikan pada 1924, Woolworths bersama dengan Coles membentuk "duopoli" supermarket Australia dan menguasai sekitar 80% pasar.

Baca Juga: Fenomena 'FOMO' Bikin Penjualan Crown Group Meningkat 200%

Woolworths Metro baru ini menempati area seluas 436 meter persegi dan akan bergabung dengan 14 gerai ritel lainnya di tahap satu dan akan mencakup berbagai pilihan belanjaan yang nyaman. Setelah selesai, The Grand Eastlakes akan menampung 80 gerai ritel di kedua sisi Evans Ave, menciptakan kawasan perbelanjaan dan kuliner baru yang semarak untuk wilayah tersebut.

Pusat perbelanjaan Woolworths yang lebih lengkap masih beroperasi di Pusat Perbelanjaan Eastlakes yang saat ini masih berdiri, dan akan terus beroperasi hingga konstruksi dimulai di sisi selatan Evans Avenue.

"Woolworths dan ALDI akan menawarkan kenyamanan berbelanja bagi penghuni The Grand Residences yang akan dibuka pada akhir tahun ini," kata Iwan.

Baca Juga: Crown Group: Terkait Kredit Properti, Perbankan Indonesia Bisa Tiru Australia

Dirancang oleh spesialis arsitektur ritel, Buchan Group, imbuhnya, The Grand Eastlakes akan menampilkan langit-langit kayu melengkung sesuai dengan fitur melengkung dari seluruh pengembangan.

"Kami menyambut semua komunitas untuk datang dan menikmati kawasan ritel baru ini. Kami juga senang bisa membawa sesuatu yang baru dan segar ke dalam pengalaman berbelanja, terutama untuk Eastlakes dan komunitas suburban timur di sekitarnya,” kata Sunito

Menurutnya, pembukaan The Grand Eastlakes and Residences akan mengembuskan kehidupan baru dan awal dari ‘The New East’ kepada masyarakat Timur Sydney yang sangat membutuhkan revitalisasi dan modernisasi.

Redaksi@realestat.id

Berita Terkait

Topping Off DP Mall Expansion Semarang, Senin 16 Desember 2024. (Foto: Sinar Mas Land)
Topping Off DP Mall Expansion Semarang, Senin 16 Desember 2024. (Foto: Sinar Mas Land)
Summarecon Bogor sukses memasarkan Ruko Centeria Square yang sold out dalam waktu dua jam. (Foto: Dok. Summarecon)
Summarecon Bogor sukses memasarkan Ruko Centeria Square yang sold out dalam waktu dua jam. (Foto: Dok. Summarecon)
Foto: Dok. Kementerian PU
Foto: Dok. Kementerian PU
Grand Opening Restoran Kampung Kecil kawasan TROPS, Paradise Resort City, Senin, 16 Desember 2024. (Foto: Istimewa)
Grand Opening Restoran Kampung Kecil kawasan TROPS, Paradise Resort City, Senin, 16 Desember 2024. (Foto: Istimewa)