Jangan Letakkan Ruangan Ini di Belakang Pintu Masuk Rumah, Bisa Bikin Sial!

Ada beberapa elemen dan ruangan tidak boleh diletakkan di belakang pintu masuk rumah menurut aturan feng shui. Apa saja?

Ruangan di belakang pintu masuk rumah harus terang dan tidak boleh langsung berhadapan dengan sejumlah ruang lain. (Foto: istimewa)
Ruangan di belakang pintu masuk rumah harus terang dan tidak boleh langsung berhadapan dengan sejumlah ruang lain. (Foto: istimewa)

RealEstat.id (Surabaya) - Artikel ini merupakan bagian ketiga yang membahas feng shui pintu rumah dan bangunan. Kali ini, akan dibahas sejumlah pertanyaan terkait elemen atau ruang apa yang boleh dan tidak boleh diletakkan di belakang pintu masuk rumah menurut aturan feng shui.

Perlu diketahui, pintu sangat penting dalam feng shui, karena merupakan 'Mulut Chi/Qi'. Dengan demikian, pintu merupakan awal masuknya energi Chi ke dalam bangunan, yang kemudian menyebar ke dalam ruangan-ruangan lain.

Berikut ini pembahasan elemen dan ruangan apa saja yang boleh dan tidak boleh diletakkan di belakang pintu masuk rumah menurut aturan feng shui:

Baca Juga: Pintu Masuk Rumah yang Baik Menurut Feng Shui (1)

Pintu
Saat pertama membuka pintu rumah, kita akan mendapati foyer atau ruang tamu. Tentu saja pada ruangan pertama ini, akan kita akan mendapati pintu lain yang menuju ruangan berikutnya.

Adalah tabu jika pintu depan langsung berhadap-hadapan dengan pintu ke ruang berikutnya. Apalagi, jika di belakang pintu tersebut langsung menuju keluar, ke arah halaman belakang. Dengan kata lain, pintu depan dengan pintu belakang rumah saling berhadapan.

Tangga
Pantangan berikutnya yang tak boleh dilakukan adalah pintu masuk rumah langsung disambut oleh tangga, yang berada satu garis lurus. Menurut feng shui, pintu masuk rumah/bangunan kurang baik jika berhadapan langsung dengan tangga turun maupun tangga naik.

Baca Juga: Pintu Masuk Rumah yang Baik Menurut Feng Shui (2)

Jika tangga harus dihadapkan langsung dengan pintu masuk rumah, ada baiknya posisi tangga tersebut dibuat menyamping. Namun seyogianya, tangga tidak ditempatkan dalam ruang tamu sebuah rumah.

Kamar Tidur
Untuk rumah besar pada umumnya, kamar tidur tidak langsung terlihat dari ruang tamu atau foyer. Tetapi untuk rumah berukuran kecil, banyak sekali kita dapati, begitu masuk ke dalam rumah langsung terlihat pintu kamar tidur.

Hal ini konon dapat membuat penghuni rumah menjadi malas. Apalagi jika posisi ranjang di dalam rumah tersebut langsung terlihat dari pintu masuk saat pintu kamar tidur terbuka.

Baca Juga: Merencanakan Pembangunan Rumah Menurut Feng Shui

Ruang Makan
Meski tidak banyak, tetapi ada pula layout rumah yang meletakkan ruang makan di ruang depan, di sebelah ruang tamu, tanpa penutup atau sekat. Dengan demikian, saat kita masuk ke dalam rumah, ruang makan akan langsung terlihat.

Banyak ahli feng shui berpendapat, ruang makan yang terlihat dari puntu depan akan membikin penghuni rumah menjadi kelebihan berat badan alias gemuk (obesitas). 

Dapur dan Kamar Mandi/WC
Menurut feng shui, kedua fungsi domestik rumah ini memiliki sifat yang saling bertolak belakang. Dapur memiliki sifat sangat Yang, sementara kamar mandi/Wc memiliki sifat sangat Yin. Untuk itu, seyogianya kedua ruangan ini tidak diletakkan di posisi yang terlihat langsung dari ruang tamu atau foyer.

Baca Juga: Cara Menghitung Arah Hadap Rumah yang Baik Menurut Feng Shui

Memang terkadang ada rumah yang meletakkan kamar mandi—biasa disebut powder room—untuk digunakan para rumah, sehingga tamu tidak perlu masuk ke dalam bagian rumah yang lebih private. Powder room kembali populer setelah pandemi Covid-19 merebak.

Kendati demikian, aturan feng shui menganjurkan agar pintu powder room "disembunyikan", sehingga tidak langsung terlihat dari ruang tamu. Demikian juga halnya dengan dapur. Meskipun letaknya bersebelahan dengan ruang tamu, tetapi harus ada pintu yang menutup aktivitas dapur dari ruangan tamu.

Tata letak rumah seperti ini terutama didapatkan pada rumah-rumah kecil/ atau sederhana dan pada unit apartemen—tetapi mungkin hal seperti itu sulit dihindari karena penghematan ruang.

Baca Juga: Posisi dan Lokasi Kavling Rumah Paling Menguntungkan Menurut Feng Shui

Jika hal ini tidak mungkin dihindari, maka jangan sampai meletakkan kompor langsung terlihat dari pintu. Hal yang sama berlaku untuk posisi kloset di dalam kamar mandi/WC.

Ruang Kerja
Ruang kerja tergantung pada pemilik rumah yang bersangkutan. Bisa berupa kantor, studio, bengkel, dan ruang praktik dokter. Memang tidak banyak rumah yang menempatkan ruang kerja ini langsung terlihat dari pintu masuk rumah.

Seorang dokter yang berpraktik di rumahnya bahkan menggunakan ruang tamu sebagai tempat tunggu pasien. Setiap kali individu ini pulang ke rumahnya, yang terlihat pertama adalah tempat kerjanya tersebut. Hal ini akan menyebabkan kesan yang melelahkan dan kurang sesuai dengan fungsi rumah sebagai tempat istirahat dan membangun keluarga.

Baca Juga: Tips Feng Shui: Desain Ruang Kantor Bagi Pimpinan Perusahaan

Last but not least, hal penting bagi ruangan di belakang pintu masuk rumah menurut feng shui adalah terasa lega, terang dengan cahaya alami, dan memiliki sirkulasi udara memadai. Inilah yang dinamakan Ming Tang (bright hall). Hal ini sudah kita bahas pada artikel sebelumnya.

Demikian syarat-syarat pintu masuk rumah yang baik menurut feng shui, yang dipercaya akan mendatangkan keberuntungan.

Semoga bermanfaat.

Artikel ini ditulis oleh Dr. Mauro Rahardjo dan Lelyana Rahardjo, Pendiri Feng Shui School Indonesia. Pasangan suami-istri yang tinggal di Surabaya ini merupakan penulis artikel feng shui untuk RealEstat.id.

Berita Terkait

Ilustrasi dindin rumah rembes karena air hujan. (Sumber: Shutterstock/Burdun Iliya)
Ilustrasi dindin rumah rembes karena air hujan. (Sumber: Shutterstock/Burdun Iliya)
Regulator Gas (Foto: Destec)
Regulator Gas (Foto: Destec)