Sinar Mas Land Raih Penghargaan di Indonesia Public Relations Awards (IPRA) 2022

Sinar Mas Land berhasil menyabet penghargaan 'The Best Corporate PR in Property' dalam ajang Indonesia Public Relations Awards (IPRA) 2022.

Sinar Mas Land Raih Penghargaan di ajang Indonesia Public Relations Awards 2022 dari Warta Ekonomi.
Sinar Mas Land Raih Penghargaan di ajang Indonesia Public Relations Awards 2022 dari Warta Ekonomi.

RealEstat.id (Tangerang) – Pengembang properti Sinar Mas Land berhasil menyabet penghargaan The Best Corporate PR in Property dalam ajang Indonesia Public Relations Awards (IPRA) 2022 yang diselenggarakan Warta Ekonomi Group.

Dewan juri IPRA 2022 menilai, tim Corporate Communications Sinar Mas Land berkontribusi penting sebagai jembatan komunikasi antara perusahaan dengan masyarakat. Acara Indonesia Public Relations Awards (IPRA) 2022 dihelat secara daring dan disiarkan langsung melalui kanal YouTube, Zoom serta Instagram pada Kamis (27/1/2022).

CEO & Chief Editor Warta Ekonomi, Muhamad Ihsan menjelaskan bahwa tahun ini IPRA mengangkat tema “Creating Impact for The Better Future”. Dia menambahkan, tema ini dipilih karena peran public relations yang sangat besar.

Baca Juga: Kunjungi BSD City, Jokowi Tinjau Penerapan Smart City dan Green Building

"Utilisasi yang optimal dari public relations perusahaan diharapkan dapat meningkatkan kinerja perusahaan demi membangun Indonesia menjadi lebih baik," katanya.

Sementara itu, Corporate Communication & Public Affairs Division Head Sinar Mas Land, Panji Himawan berterima kasih atas apresiasi yang diberikan Warta Ekonomi Group lewat IPRA 2022. Menurutnya, penghargaan ini akan menjadi motivasi untuk terus bertumbuh dan berkontribusi kepada masyarakat.

"Kami juga berterima kasih atas dukungan dan kepercayaan rekan-rekan media yang secara konsisten membawa informasi positif dari perusahaan ke publik. Kami berharap kerja sama antara rekan media dengan perusahaan, selalu terjalin baik guna meningkatkan kinerja dan perkembangan kedua belah pihak di masa mendatang,” ujar Panji.

Baca Juga: Grand Wisata Bekasi Rilis Z Living, Cicilan Rp233 Ribu Per Hari

Penghargaan IPRA 2022 adalah penghargaan dari Warta Ekonomi kepada public relations perusahaan yang memiliki peran dan fungsi untuk meningkatkan kualitas perusahaan di tengah persaingan industri yang semakin kompetitif. Pada tahun 2020, Sinar Mas Land juga telah memenangkan penghargaan IPRA dalam kategori yang sama.

Di hari yang sama, Warta Ekonomi juga menganugerahkan penghargaan Indonesia Most Acclaimed CFO Awards 2022 kepada Chief Financial Officer Sinar Mas Land, Lie Jani Harjanto.

Penghargaan tersebut diberikan sebagai apresiasi kepada CFO Sinar Mas Land yang dapat mengawal perusahaan untuk terus bekerja dengan optimal dalam desakan ekonomi di masa pandemi.

Redaksi@realestat.id

Berita Terkait

(ki-ka): Nilawati Irjani, Presiden Direktur Astra Properti (Periode 2022-2025) ; Wibowo Muljono, Presiden Direktur Astra Properti; dan Abdul Haris, Assistant Director of FLHSSE saat menerangkan strategi perusahaan, Selasa (22/04/2025) di Hotel Mandarin Oriental Jakarta. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)
(ki-ka): Nilawati Irjani, Presiden Direktur Astra Properti (Periode 2022-2025) ; Wibowo Muljono, Presiden Direktur Astra Properti; dan Abdul Haris, Assistant Director of FLHSSE saat menerangkan strategi perusahaan, Selasa (22/04/2025) di Hotel Mandarin Oriental Jakarta. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)
Kepala Cabang FORTRESS Lampung, Barry Barora (paling kanan) bersama komunitas Sekolah Studio Alam Indonesia dalam kegiatan bertajuk SD 5 Trigona Cerana (TREN): The Way Kambas Conservation Project. (Sumber: FORTRESS)
Kepala Cabang FORTRESS Lampung, Barry Barora (paling kanan) bersama komunitas Sekolah Studio Alam Indonesia dalam kegiatan bertajuk SD 5 Trigona Cerana (TREN): The Way Kambas Conservation Project. (Sumber: FORTRESS)
Samsung Solve for Tomorrow (SFT) 2023. (Sumber: Samsung Thailand)
Samsung Solve for Tomorrow (SFT) 2023. (Sumber: Samsung Thailand)
Suasana Jalan Braga yang dikenal sebagai tempat wisata populer di Bandung, Jawa Barat. (Sumber: Instagram/@kimaybandung)
Suasana Jalan Braga yang dikenal sebagai tempat wisata populer di Bandung, Jawa Barat. (Sumber: Instagram/@kimaybandung)