Pesona EleVee Condominium Alam Sutera Diminati WNA Singapura, Apa Sebabnya?

Ada sejumlah faktor yang membuat proyek EleVee Condominium Alam Sutera di Tangerang Selatan, disukai oleh warga negara asing (WNA).

Chief Marketing Officer (CMO) Elevee Condominium Alam Sutera, Alvin Andronicus. (Sumber: EleVee Condominium)
Chief Marketing Officer (CMO) Elevee Condominium Alam Sutera, Alvin Andronicus. (Sumber: EleVee Condominium)

RealEstat.id (Tangerang) - Pesona EleVee Condominium di Alam Sutera, Tangerang Selatan, mampu memukau dan membuat warga negara asing (WNA) asal Singapura beli unit hunian. Apa sebabnya?

Terbitnya Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 18 Tahun 2021 menjadi pintu gerbang bagi warga asing untuk punya properti di Indonesia dengan mudah.

Dalam Pasal 69 ayat 1 PP 18/2021 disebutkan bahwa "Orang Asing yang dapat memiliki rumah tempat tinggal atau hunian yang mempunyai dokumen keimigrasian sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan".

Dengan demikian, hanya berbekal dokumen keimigrasian, seperti paspor dan visa maka WNA bisa memiliki properti sendiri, baik rumah tapak maupun apartemen.

Baca Juga: Progres Pembangunan Sesuai Rencana, Elevee Condominium Targetkan Serah Terima Awal 2025

Nah, salah satu proyek apartemen yang banyak dilirik oleh WNA adalah EleVee Condominium by Alam Sutera.

Eco Living Condominium

Showunit EleVee Condominium Alam Suteratipe Vivre-RealEstat.id
Showunit EleVee Condominium Alam Suteratipe Vivre. (Sumber: EleVee Condominium)

EleVee Condominium merupakan proyek apartemen premium yang dirancang dengan konsep eco living dan berada di Central Business District (CBD) bernama Escala seluas 19 hektare.

Pada fase pertama pembangunan, Alam Sutera melalui PT Acset Indonusa Tbk (ACST) telah membangun dua tower EleVee dari total enam tower yang direncanakan.

Kedua tower tersebut memiliki dua tipe unit yang ditawarkan, yakni tipe 2 bedroom dan tipe 3 bedroom.

Chief Marketing Officer (CMO) Elevee Condominium, Alvin Andronicus mengatakan apartemen ini dikelilingi area penghijauan, yakni Forest Park seluas 4 hektar.

Baca Juga: Tawarkan Konsep 'Eco Green Living', Elevee Alam Sutera Sediakan Fasilitas 'Forest Park' Seluas 4 Hektar

Selain itu terdapat pula Eucalyptus Park, sebuah ruang terbuka hijau seluas 1 hektare.

"EleVee hadir secara konseptual. Artinya, masyarakat tak perlu jauh-jauh untuk punya hunian dengan lingkungan asri," terang Alvin.

Dia menuturkan kelebihan lainnya dari proyek apartemen premium di Alam Sutera adalah dilengkapi fasilitas publik, seperti area perkantoran, fasilitas pendidikan, rumah sakit hingga pusat perbelanjaan.

Kawasan Alam Sutera juga telah terkoneksi dengan gerbang Tol Jakarta - Tangerang yang hanya berjarak 2 menit.

Baca Juga: WNA Makin Mudah Punya Properti, Elevee Condominium Bidik Market Ekspatriat

Alasan WNA Singapura Beli EleVee Condominium

proyek EleVee Condominium diminati WNA Singapura-RealEstat.id
proyek EleVee Condominium diminati WNA Singapura. (Sumber: EleVee Condominium)

Hingga kini progres penjualan dua tower yang terdiri dari 500-an unit tersebut, tersisa hanya sekitar 15%.

Alvin Andronicus mengatakan selain Jabodetabek, pembeli apartemen EleVee juga banyak berasal dari daerah, seperti Makassar, Manado, dan Bandung.

"Mereka membeli unit umumnya karena sedang menempuh pendidikan di sekitar sini," jelas dia.

Pembeli kondominium mewah di Alam Sutera tersebut tak hanya datang dari warga lokal, melainkan juga terdapat sejumlah warga negara asing (WNA).

Baca Juga: Eco Green Living: Empat Pilar Pengembangan Hunian Hijau Berkelanjutan

Alvin mengungkapkan mayoritas WNA yang membeli hunian di EleVee by Alam Sutera berasal dari Singapura dan merupakan pebisnis.

Ia mengatakan alasan WNA Singapura beli apartemen EleVee Alam Sutera, yakni lantaran memiliki lingkungan kota seperti di negara asal mereka.

"Mereka cari kawasan yang seperti Singapura. Lingkungannya teratur dan punya jalur pedestrian yang nyaman," ucapnya.

Bahkan, saking kepincutnya dengan apartemen mewah di Tangerang Selatan ini membuat salah seorang WNA memperkenalkan project EleVee ke warga asing dari Singapura, Malaysia, dan China.

Baca Juga: Jadi New Territory, Properti di Barat Jakarta Tawarkan 'Value of Life'

"Jadi, kalau kami ajak orang Singapura jalan di Alam Sutera mereka kaget dengan jalur pedestrian dan suasananya yang nyaman," kata Alvin melanjutkan.

Alasan lain WNA Singapura tertarik dengan apartemen di Tangerang Selatan ini adalah karena telah terkoneksi ke sejumlah fasilitas publik dan juga transportasi.

"Tempat tinggal itu harus ditunjang dengan fasilitas kesehatan dan pendidikan, lingkungan yang alami, serta kehadiran pusat perbelanjaan. Inilah yang menjadi kelebihan EleVee," tandas Alvin Andronicus.

Redaksi@realestat.id

Simak Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terkait

Hunian eco green condominium EleVee by Alam Sutera. (Sumber: EleVee Condominium)
Hunian eco green condominium EleVee by Alam Sutera. (Sumber: EleVee Condominium)
Progres Pembangunan Elevee Condominium Alam Sutera. (Foto: Istimewa)
Progres Pembangunan Elevee Condominium Alam Sutera. (Foto: Istimewa)
Showunit EleVee Condominium di Alam Sutera, Tangerang. (Sumber: EleVee Condominium)
Showunit EleVee Condominium di Alam Sutera, Tangerang. (Sumber: EleVee Condominium)
Kawasan hunian The Riviera at Puri (Foto: Dok. Metland)
Kawasan hunian The Riviera at Puri (Foto: Dok. Metland)