Gerbang Tol Nagrak Dibuka, Kota Wisata Cibubur Makin Ekspansif

Kota Wisata Cibubur tengah menggarap pengembangan lanjutan seluas 160 hektar yang akan mulai dipasarkan pada tahun ini.

Gerbang Tol Nagrak di Kota Wisata Cibubur (Foto: istimewa)
Gerbang Tol Nagrak di Kota Wisata Cibubur (Foto: istimewa)

RealEstat.id (Bogor) – Kota Wisata Cibubur mendapat berkah dengan dibukanya gerbang Tol Nagrak (bagian dari ruas Tol Cimanggis-Cibitung) yang berada di dalam kawasan township seluas 700 hektar tersebut.

Direktur Sinar Mas Land, Herry Hendarta mengatakan, gerbang Tol Nagrak tentu akan menambah alternatif akses baru bagi para penghuni Kota Wisata dan masyarakat yang tinggal di wilayah Cibubur dan Cileungsi.

Beroperasi sejak Ahad (16/4/2023), Gerbang Tol Nagrak di Kota Wisata Cibubur melengkapi rampungnya pembangunan Tol Cimanggis – Cibitung (Tol Cimaci) seksi 2A ruas jalan Jatikarya – Nagrak. Ruas tol ini terintegrasi dengan Tol Jagorawi, Tol Jakarta – Cikampek dan Tol Depok – Antasari (Tol Andara) yang juga tersambung ke berbagai jalan tol di Pulau Jawa. 

Baca Juga: Rebranding Logo Baru, Kota Wisata Cibubur Bertransformasi Menjadi Sebuah Township

Herry Hendarta menuturkan, sebagai pengembang, Sinar Mas Land berinovasi untuk menjadikan Kota Wisata sebagai satu-satunya township di Cibubur yang memiliki gerbang tol di dalam kawasan.

Keberadaan tol ini memudahkan masyarakat luas untuk menikmati fasilitas lengkap di Kota Wisata, mulai dari Eka Hospital, Fresh Market, berbagai sekolah ternama, sentra niaga, kawasan CBD, hingga Living World Mall Kota Wisata yang akan segera beroperasi di tahun 2023.

"Akses tol baru ini juga menjadi alternatif jalan baru bagi para pemudik serta memudahkan distribusi pasokan komoditas bagi warga di Kabupaten Bogor,” katanya.

Baca Juga: Kota Wisata Cibubur Rilis Cluster Premium Atherton

Kota Wisata Cibubur dikembangkan pada 1997 dan hingga saat ini telah membangun 48 cluster perumahan dengan desain yang terinspirasi dari eksotika kota-kota besar di dunia.

Kota Wisata Cibubur tengah menggarap pengembangan lanjutan seluas 160 hektar yang akan mulai dipasarkan pada tahun ini.

Pada lahan tersebut terdapat peruntukan bagi universitas, tempat wisata, dan area komersial lainnya guna menambah kelengkapan township Kota Wisata Cibubur yang nantinya bisa dinikmati oleh masyarakat di Jabodetabek.

Baca Juga: Pembangunan Dimulai, Living World Kota Wisata Cibubur Dibuka 2023

Kota Wisata saat ini fokus untuk mengakomodasi kebutuhan ruang publik dan area komersial seiring dengan bertambahnya populasi masyarakat di wilayah tersebut.

Di kawasan ini sedang disiapkan kawasan niaga atau central business district (CBD). Diawali dengan pengembangan Living World Mall Kota Wisata yang tengah dalam tahap penyelesaian pembangunan dan direncanakan mulai beroperasi pada kuartal IV 2023.

Redaksi@realestat.id

Simak Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terkait

Kawasan Jababeka Residence. (Foto: Dok. Jababeka)
Kawasan Jababeka Residence. (Foto: Dok. Jababeka)
Dari kiri ke kanan: Udin Aminudin Lubis, Pengawas Pembina KCD Wilayah 1;  Yonal Herdian, Kepala Sekolah SMKN 1 Gunung Sindur, Bogor; Lise Tiasanty, Head of Customer Satisfaction Division PT Sharp Electronics Indonesia; Trisno Tirta Hidayat, Branch Manager Sharp cabang Bogor PT Sharp Electronics Indonesia; dan Widodo, Head of Regional Controller Jakarta Area, PT Sharp Electronics Indonesia saat peresmian Sharp Class hadir di SMKN 1 Gunung Sindur, Bogor, Senin, 3 Maret 2025. (Foto: Istimewa)
Dari kiri ke kanan: Udin Aminudin Lubis, Pengawas Pembina KCD Wilayah 1; Yonal Herdian, Kepala Sekolah SMKN 1 Gunung Sindur, Bogor; Lise Tiasanty, Head of Customer Satisfaction Division PT Sharp Electronics Indonesia; Trisno Tirta Hidayat, Branch Manager Sharp cabang Bogor PT Sharp Electronics Indonesia; dan Widodo, Head of Regional Controller Jakarta Area, PT Sharp Electronics Indonesia saat peresmian Sharp Class hadir di SMKN 1 Gunung Sindur, Bogor, Senin, 3 Maret 2025. (Foto: Istimewa)
Ki-ka: Product Director ES of LG Electronics Indonesia, Mike Kim dan
President of LG Electronics Indonesia, Ha Sang-chul saat mendonasikan 15 PuriCare Dehumidifier untuk dua masjid di Jakarta, Senin (03/03/2025). Donasi ini menjadi salah satu aktivitas di bawah naungan program LG Loves Indonesia. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)
Ki-ka: Product Director ES of LG Electronics Indonesia, Mike Kim dan President of LG Electronics Indonesia, Ha Sang-chul saat mendonasikan 15 PuriCare Dehumidifier untuk dua masjid di Jakarta, Senin (03/03/2025). Donasi ini menjadi salah satu aktivitas di bawah naungan program LG Loves Indonesia. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)
Rudi Napitupulu, Perwakilan Manajemen
Paramount Petals menyerahkan dukungan sarana kesehatan di salah satu PAUD sekitar lokasi Paramount Petals. (Foto: Istimewa)
Rudi Napitupulu, Perwakilan Manajemen Paramount Petals menyerahkan dukungan sarana kesehatan di salah satu PAUD sekitar lokasi Paramount Petals. (Foto: Istimewa)