Budiarsa Sastrawinata: FIABCI Garda Depan Pembangunan Hijau dan Pengembangan Berkelanjutan

FIABCI Trade Mission 2023 dihadiri lebih dari 200 tamu undangan dari 22 negara dan dibuka oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI, Airlangga Hartarto.

Managing Director Grup Ciputra, Budiarsa Sastrawinata yang juga menjabat sebagai FIABCI World President 2023 – 2024 (ketiga dari kiri) dalam acara FIABCI Trade Mission 2023. (Foto: Istimewa)
Managing Director Grup Ciputra, Budiarsa Sastrawinata yang juga menjabat sebagai FIABCI World President 2023 – 2024 (ketiga dari kiri) dalam acara FIABCI Trade Mission 2023. (Foto: Istimewa)

RealEstat.id (Jakarta) – Ciputra Group mendukung penuh penyelenggaraan FIABCI Trade Mission 2023. Terlebih, Managing Director Grup Ciputra, Budiarsa Sastrawinata yang juga menjabat sebagai FIABCI World President 2023 – 2024 menjadi pemrakarsa event tersebut.

Berlangsung di di Hotel Raffles Jakarta, Selasa (19/9/2023), kegiatan FIABCI Trade Mission 2023 dihadiri lebih dari 200 tamu undangan dari 22 negara. Acara ini dibuka langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI, Airlangga Hartarto.

Acara terdiri dari dua sesi, yakni sesi pertama bertema “Green Cities for Greener Future” dengan materi: Pertama, “Green and Smart City” dipaparkan oleh Bambang Susantono, Kepala Otorita IKN “Indonesia’s Smart and Sustainable Forest City”.

Baca Juga: FIABCI Trade Mission 2023: Airlangga Undang Investor dari 22 Negara Tanam Modal di IKN

Kedua, “Green Financing” oleh Marcia Yu, Principal Investment Officer for Manufacturing, Agribusiness and Services. Ketiga, “Green Mixed use Development Project” oleh Daijiro Eguchi, Managing Director Mitsui Fudosan.

Sementara itu, sesi kedua bertema “Global Guide to Property Ownership by Foreigners in South East Asia” disampaikan oleh para pembicara: Doan Van Binh, Vice President of Vietnam National Real Estate Association (VNREA) and President The CEO Group; Sopon Pornchokchai, President of FIABCI-Thailand & President FIABCI World Council of Experts; Tan Kian Aun, President of Malaysian Institute of Estate Agents (MIEA) and Vice President FIABCI-Malaysia; Eduardo G. Ong, Vice Chair of FIABCI-Philippines and Chairman of Philippine Federation of Real Estate Service Professionals, Inc; serta Ignesjz Kemalawata, FIABCI  Vice President Legislation & Environment and Board of  Strategic Studies Real Estate Indonesia.

Baca Juga: Sah! Budiarsa Sastrawinata Dilantik Sebagai FIABCI World President 2023 - 2024

Usai seminar, kegiatan dilanjutkan dengan konferensi pers yang dihadiri segenap jajaran pengurus FIABCI antara lain Budiarsa Sastrawinata (FIABCI World President 2023-2024), Antonio Campagnoli (FIABCI Board Member-Vice President), Narek Arakelyan (FIABCI Board Member-Secretary General), Adelle Adeniji (FIABCI Board Member-President of Africa & Near East Region), Azizale Kanje (FIABCI Board Member-President of Americas Region), Ramon Riera (Board Member-World President Elect), dan Rusmin Lawin (President FIABCI Regional Asia Pacific).

Budiarsa Sastrawinata mengatakan, FIABCI Trade Mission 2023 bertujuan untuk membentuk tren global menuju masa depan ramah lingkungan, saling memberikan informasi dan saling bersinergi, di mana konsep pengembangan hijau yang berkesinambungan bisa diterapkan di berbagai negara yang tergabung dalam FIABCI Internasional.

“Kami ingin memastikan bahwa FIABCI ini menjadi organisasi garda depan dalam menerapkan pembangunan hijau dan pengembangan berkelanjutan. Banyak perusahaan yang sebenarnya sudah mendorong konsep green development ini. Kami akan berupaya agar green development ini menjadi isu penting dalam pengembangan setiap proyek properti,” kata Budiarsa.

Redaksi@realestat.id

Simak Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terkait

Rahmat Ananda Margiyanto (Staff CSR Education & Literacy Sinar Mas Land), Teguh Azmi Pamungkas (Assistance Vice President Corporate Social Responbility Sinar Mas Land), Trapsilo Hari Wibowo (Assistance Manager CSR Education & Literacy Sinar Mas Land) dalam seremonial pemberian penghargaan Bronze pada ajang Indonesia Corporate Sustainability (ICS) Award 2024 pada kategori Best Practice in Education.
Rahmat Ananda Margiyanto (Staff CSR Education & Literacy Sinar Mas Land), Teguh Azmi Pamungkas (Assistance Vice President Corporate Social Responbility Sinar Mas Land), Trapsilo Hari Wibowo (Assistance Manager CSR Education & Literacy Sinar Mas Land) dalam seremonial pemberian penghargaan Bronze pada ajang Indonesia Corporate Sustainability (ICS) Award 2024 pada kategori Best Practice in Education.
Sinar Mas Land Renovasi Rumah Sekitar BSD City Tangerang. (Foto: Istimewa)
Sinar Mas Land Renovasi Rumah Sekitar BSD City Tangerang. (Foto: Istimewa)
Patricia Gouw, Selebriti & Content Creator menunjukkan bentangan layar Xiaomi Smart Display Max 100 yang menghadirkan hiburan selaiknya di bioskop. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)
Patricia Gouw, Selebriti & Content Creator menunjukkan bentangan layar Xiaomi Smart Display Max 100 yang menghadirkan hiburan selaiknya di bioskop. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)