Begini Caranya Agar Rumah Terasa Sejuk Ketika Musim Kemarau Tiba

Sejumlah cara bisa dilakukan oleh pemilik properti untuk membuat rumah tropis kesayangannya terasa sejuk ketika musim kemarau datang.

Deeroemah karya  Gets Architects di Jakarta. (Foto: arsitag.com)
Deeroemah karya Gets Architects di Jakarta. (Foto: arsitag.com)

RealEstat.id (Jakarta) - Ketika musim kemarau tiba di wilayah tropis seperti Indonesa, dapat memengaruhi suhu ruangan yang menjadi semakin meningkat.

Kondisi tersebut tentu akan membuat sejumlah area di rumah menjadi lebih panas dari biasanya dan berakibat hadirnya rasa tidak nyaman, akibat suhu ruangan yang terasa gerah.

Memasang pendingin ruangan (AC) atau kipas angin memang bisa menghadirkan hawa sejuk di ruangan ketika musim kemarau tiba.

Baca Juga: Sering Kali Mengotori Hunian, Ini Dia Trik Mengusir Cicak di Rumah

Akan tetapi pendingin ruangan yang dibiarkan menyala seharian akan memengaruhi biaya tagihan listrik menjadi semakin membengkak dan pada akhirnya akan menambahkan pengeluaran bulanan Anda.

Nah, jika ingin tetap mendapatkan suhu udara yang sejuk di dalam rumah tropis, tanpa menggunakan pendingin ruangan terlalu boros, Anda bisa menggunakan beberapa tips dan cara berikut ini.

Selain untuk menghalau sinar matahari berlebih masuk ke ruangan, tanaman segar tersebut juga akan melepaskan oksigen melalui proses
respirasi, sehingga ruangan akan terasa lebih sejuk dan segar.

Buka pintu rumah
Ketika cuaca terik, umumnya pemilik rumah akan cenderung menutup pintu ruangan di rumah.

Baca Juga: Ini Dia Tips Rumah Hemat Listrik Dari PLN

Sebenarnya hal itu justru akan membuat suhu ruangan bertambah panas dan pengap, karena hawa panas terjebak di dalam ruangan.

Oleh karena itu, disarankan untuk membuka semua pintu dan jendela yang menghadap ke dalam. Misalnya saja, pintu kamar tidur.

Dengan cara ini, sirkulasi udara di dalam ruangan akan terus bergerak dan membuat rumah akan terasa lebih sejuk.

Baca Juga: Tips Menata Dekorasi Apartemen Minimalis Agar Semakin Luas

Hadirkan ventilasi silang
Trik selanjutnya yang bisa pula Anda terapkan adalah dengan menghadirkan ventilasi udara silang di dalam rumah.

Dengan kehadiran lubang sirkulasi, tentu akan membantu membantu mengatasi hawa panas yang berada di dalam ruangan.

Anda dapat membuka semua jendela dan pintu pada pagi hari ketika udara belum tersentuh sinar matahari, yakni disaat jam 5 pagi hingga jam 8 pagi. Setelah tersebut, batasi jumlah pintu dan jendela yang terbuka.

Berita Terkait

Ilustrasi cara Mengusir tikus dengan kopi. (Sumber:  Freepik)
Ilustrasi cara Mengusir tikus dengan kopi. (Sumber: Freepik)
Ilustrasi mengubah HGB ke SHM. (Sumber: Shutterstock)
Ilustrasi mengubah HGB ke SHM. (Sumber: Shutterstock)
Ruang kerja di perkantoran (Foto: Pixabay)
Ruang kerja di perkantoran (Foto: Pixabay)