Bangun Perumahan Terjangkau, Farpoint Realty Sabet Dua Penghargaan Tingkat Asia

Farpoint Realty Indonesia memenangi dua penghargaan bergengsi di ajang Real Estate Asia Awards 2024, salah satunya untuk proyek Maestria Residences.

Proyek perumahan Maestria Residences meraih penghargaan di ajang Real Estate Asia Awards 2024. (Foto: Istimewa)
Proyek perumahan Maestria Residences meraih penghargaan di ajang Real Estate Asia Awards 2024. (Foto: Istimewa)

RealEstat.id (Jakarta) – Pengembang properti PT Farpoint Realty Indonesia, mencatat pencapaian luar biasa dengan memenangi dua penghargaan bergengsi di ajang Real Estate Asia Awards yang dihelat di Singapura, Selasa (4/6/2024).

Pada event penghargaan ini, Farpoint didapuk sebagai 'Pengembang Perumahan Terjangkau Terbaik', sementara proyek Maestria Residences meraih kategori 'Pengembangan Masterplan untuk Indonesia'.

Hellen Triutomo, Landed Home Business Unit Director Farpoint Realty mengatakan, Farpoint menyadari perannya sebagai pemain kunci dalam memenuhi kebutuhan perumahan terjangkau yang semakin meningkat di Indonesia.

Baca Juga: Farpoint Rilis Maestria Residences, Rumah 2 Musim Bagi Milenial dan Gen Z

"Seiring dengan meningkatnya permintaan akan perumahan terjangkau di Indonesia, Farpoint berkomitmen untuk menjawab tantangan tersebut," kata Hellen Triutomo.

Dia menjelaskan, bahwa Farpoint memiliki misi untuk memastikan setiap orang memiliki akses terhadap ruang hidup berkualitas yang tidak hanya terjangkau, namun juga memenuhi standar desain dan fungsionalitas tertinggi.

Menurut Hellen, kebutuhan dan tujuan akan perumahan yang terjangkau terus meningkat, dan merupakan tanggung jawab Farpoint Realty untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

“Kami akan terus mendorong batasan, berinovasi, dan berupaya mencapai kualitas hidup yang lebih baik, memastikan bahwa pembangunan perumahan kami dapat diakses, inklusif, dan berkelanjutan untuk generasi mendatang,” tuturnya.

Baca Juga: Serpong Natura City Tawarkan Hunian Asri di Kawasan yang Kian Naik Pamor

Hellen menjelaskan, Maestria Residences merupakan bentuk komitmen Farpoint dalam mendefinisikan kembali perumahan yang terjangkau melalui master plan (perencanaan induk) yang sangat matang.

Berada di kawasan Parung Panjang Baru, pembangunan perumahan ini dirancang dengan cermat oleh Urban+ Sofian Sibarani bekerja sama dengan SWA Group.

Maestria Residences juga fokus pada kemudahan berjalan kaki, menawarkan akses mudah bagi penghuni ke fasilitas-fasilitas penting dan menumbuhkan rasa kebersamaan.

Baca Juga: Kembangkan Proyek Residensial Baru, Sinar Mas Land Gandeng Astra Land

Maestria Residences memiliki beberapa fitur utama, seperti:
● Lingkungan ramah pejalan kaki

Lingkungan perumahan yang memfasilitasi para pejalan kaki dapat mendorong gaya hidup sehat para penghuni.

● Fasilitas lengkap

Maestria Residences menyediakan fasilitas modern seperti danau dan kolam yang dikelilingi taman, tempat rekreasi, dan pusat kegiatan warga yang meningkatkan kualitas hidup.

● Akses terhadap Transportasi Umum

Maestria Residences berada di lokasi strategis untuk memastikan konektivitas tanpa batas dengan jaringan transportasi umum, menjadikan perjalanan sehari-hari nyaman dan mengurangi dampak lingkungan dan jejak karbon.

Baca Juga: Didukung Jalur MRT Timur-Barat, Potensi Kawasan Talaga Bestari Kian Menawan

Lebih lanjut, Hellen mengungkapkan, pendekatan Farpoint terhadap perumahan terjangkau bukan hanya tentang pembangunan fisik rumah, namun juga mencakup perwujudan komunitas yang berkelanjutan dan inklusif.

"Farpoint berdedikasi untuk membina komunitas yang beragam, tempat semua lapisan masyarakat dapat berkembang bersama," katanya.

Visi Farpoint untuk perumahan yang terjangkau lebih dari sekadar kebutuhan mendesak. Dengan berinvestasi pada teknologi inovatif dan praktik berkelanjutan, Farpoint bertujuan untuk menciptakan ruang hidup yang teruji oleh waktu.

"Pendekatan progresif ini memastikan bahwa pembangunan tetap relevan dan bermanfaat bagi generasi mendatang," pungkas Hellen.

Redaksi@realestat.id

Simak Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terkait

Ki-ka: Yohanes Halim, Channel Sales ES CAC LG Electronics Indonesia;
Edy Sucipto, Department Leader ES CAC LG Electronics Indonesia; dan Dedi Triono, Head Marketing & Retail CE Business LG Electronics Indonesia saat memperkenalkan jajaran produk Single Commercial AC LG, Selasa (21/01/2025) di Jakarta. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra).
Ki-ka: Yohanes Halim, Channel Sales ES CAC LG Electronics Indonesia; Edy Sucipto, Department Leader ES CAC LG Electronics Indonesia; dan Dedi Triono, Head Marketing & Retail CE Business LG Electronics Indonesia saat memperkenalkan jajaran produk Single Commercial AC LG, Selasa (21/01/2025) di Jakarta. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra).
Acara Pelantikan Delapan Pejabat Tinggi Madya Kementerian PKP, Senin, 20 Januari 2025. (Foto: Dok. Kementerian PKP)
Acara Pelantikan Delapan Pejabat Tinggi Madya Kementerian PKP, Senin, 20 Januari 2025. (Foto: Dok. Kementerian PKP)
Hotel One Global Resorts Green Square, Sydney (Foto: Dok. One Global Capital)
Hotel One Global Resorts Green Square, Sydney (Foto: Dok. One Global Capital)
Hadiana, Direktur Utama PT Kreasi Prima Nusantara (tengah) di perumahan Pesona Prima 8 Banjaran (Foto: Kreasi Prima Land)
Hadiana, Direktur Utama PT Kreasi Prima Nusantara (tengah) di perumahan Pesona Prima 8 Banjaran (Foto: Kreasi Prima Land)