AkzoNobel Raih Predikat Perusahaan Cat Terbaik di Ajang Corporate Image Award 2023

Penghargaan Corporate Image Award 2023 ini diraih produsen cat Dulux karena dinilai sukses menunjukkan konsistensi dalam mengelola citra yang baik di mata publik.

Foto: Dok. AkzoNobel
Foto: Dok. AkzoNobel

RealEstat.id (Jakarta) – Produsen cat Dulux, PT ICI Paints Indonesia (AkzoNobel Decorative Paints Indonesia) menyabet penghargaan di ajang Corporate Image Award 2023 untuk kategori perusahaan cat terbaik.

Dihelat oleh Frontier Group, penghargaan Corporate Image Award 2023 ini diraih karena Dulux berhasil menunjukkan konsistensi dalam mengelola citra yang baik di mata publik.

Penobatan Dulux dalam kategori perusahaan cat terbaik didasari oleh hasil survei terhadap lebih dari 1.000 responden dari empat kelompok yaitu middle up manajemen/pelaku bisnis, stockholder/investor, jurnalis ekonomi dan bisnis serta masyarakat/publik.

Baca Juga: AkzoNobel Rilis Dulux Catylac Smart Choice, Cat Berkualitas dengan Harga Terjangkau

Penghargaan Corporate Image Award 2023 diberikan kepada perusahaan-perusahaan yang memiliki citra perusahaan terbaik di kategori industri masing-masing.

Yudhy Aryanto, Country Commercial Head PT ICI Paints Indonesia mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh para pelanggan di Indonesia.

Menurutnya, penghargaan ini diraih lantaran komitmen AkzoNobel Decorative Paints Indonesia dalam menghadirkan solusi melalui berbagai inovasi produk yang berkelanjutan, berkualitas, sesuai dengan kebutuhan para pelanggan.

"Penghargaan ini memacu kami untuk terus mengembangkan produk-produk kami dan mengelola citra perusahaan yang positif,” tutur Yudhy Aryanto.

Baca Juga: Dulux Sabet 'Gold Champion' di Ajang Indonesia WOW Brand 2023

Sementara itu, Apipudin Apip, Research Director Frontier Group mengucapkan selamat kepada PT ICI Paints Indonesia (AkzoNobel Decorative Paints Indonesia) atas prestasinya meraih penghargaan Corporate Image Award 2023 sebagai perusahaan cat yang memiliki reputasi yang baik di kalangan konsumen dan pelanggan setianya.

Proses penilaian terhadap perusahaan-perusahaan ini telah diawali melalui pengembangan kerangka kerja yang kemudian digunakan untuk mengukur citra perusahaan. 

Kerangka kerja ini menghasilkan indeks citra Perusahaan yang mewakili empat dimensi yakni Quality, Performance, Responsibility and Attractiveness. AkzoNobel berhasil meraih Corporate Image Award dengan predikat “the best” karena telah meraih skor Corporate Image Index (CII) tertinggi.

"Besar harapan kami bahwa melalui penghargaan ini, AkzoNobel Decorative Paints Indonesia terus menghadirkan produk dan layanan terbaik bagi para pelanggan,” kata Apipudin.

Baca Juga: Dulux Transformasi Kehidupan Masyarakat Lewat Program Let's Colour

Dalam mengelola citra positif perusahaan, Dulux konsisten berinovasi melalui penyediaan solusi cat terbaik, yang mengedepankan pentingnya keberlanjutan dalam inovasi produk-produknya yang sejalan dengan tujuan AkzoNobel yaitu People.Planet.Paint, salah satunya melalui inovasi produk yang berkelanjutan.

Dulux juga hadir dengan beragam varian dan warna cat dinding untuk interior dan eksterior dengan inovasi fitur unggulan antara lain cat yang mudah dibersihkan serta cat yang dilengkapi dengan manfaat tambahan anti bakteri, anti virus dan anti jamur.

Dulux juga telah menghadirkan Dulux Experience Store di beberapa kota di Indonesia di mana pelanggan dapat secara langsung melihat, menyentuh dan merasakan hasil cat Dulux saat diaplikasikan pada hunian. Dengan demikian, konsumen mendapatkan kemudahan dan lebih percaya diri dalam memberikan warna pada hunian mereka.

Redaksi@realestat.id

Simak Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terkait

Dari kiri ke kanan: Udin Aminudin Lubis, Pengawas Pembina KCD Wilayah 1;  Yonal Herdian, Kepala Sekolah SMKN 1 Gunung Sindur, Bogor; Lise Tiasanty, Head of Customer Satisfaction Division PT Sharp Electronics Indonesia; Trisno Tirta Hidayat, Branch Manager Sharp cabang Bogor PT Sharp Electronics Indonesia; dan Widodo, Head of Regional Controller Jakarta Area, PT Sharp Electronics Indonesia saat peresmian Sharp Class hadir di SMKN 1 Gunung Sindur, Bogor, Senin, 3 Maret 2025. (Foto: Istimewa)
Dari kiri ke kanan: Udin Aminudin Lubis, Pengawas Pembina KCD Wilayah 1; Yonal Herdian, Kepala Sekolah SMKN 1 Gunung Sindur, Bogor; Lise Tiasanty, Head of Customer Satisfaction Division PT Sharp Electronics Indonesia; Trisno Tirta Hidayat, Branch Manager Sharp cabang Bogor PT Sharp Electronics Indonesia; dan Widodo, Head of Regional Controller Jakarta Area, PT Sharp Electronics Indonesia saat peresmian Sharp Class hadir di SMKN 1 Gunung Sindur, Bogor, Senin, 3 Maret 2025. (Foto: Istimewa)
Ki-ka: Product Director ES of LG Electronics Indonesia, Mike Kim dan
President of LG Electronics Indonesia, Ha Sang-chul saat mendonasikan 15 PuriCare Dehumidifier untuk dua masjid di Jakarta, Senin (03/03/2025). Donasi ini menjadi salah satu aktivitas di bawah naungan program LG Loves Indonesia. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)
Ki-ka: Product Director ES of LG Electronics Indonesia, Mike Kim dan President of LG Electronics Indonesia, Ha Sang-chul saat mendonasikan 15 PuriCare Dehumidifier untuk dua masjid di Jakarta, Senin (03/03/2025). Donasi ini menjadi salah satu aktivitas di bawah naungan program LG Loves Indonesia. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)
Rudi Napitupulu, Perwakilan Manajemen
Paramount Petals menyerahkan dukungan sarana kesehatan di salah satu PAUD sekitar lokasi Paramount Petals. (Foto: Istimewa)
Rudi Napitupulu, Perwakilan Manajemen Paramount Petals menyerahkan dukungan sarana kesehatan di salah satu PAUD sekitar lokasi Paramount Petals. (Foto: Istimewa)
Lea Kartika Indra, Head of Public and Government Affairs Signify Indonesia (berdiri) saat Media Luncheon, Kamis, 27 Februari 2025 (Foto: Istimewa)
Lea Kartika Indra, Head of Public and Government Affairs Signify Indonesia (berdiri) saat Media Luncheon, Kamis, 27 Februari 2025 (Foto: Istimewa)