Toys Kingdom Hadirkan Diskon 80% di Playfest Tokopedia

Di PlayFest 2022, Toys Kingdom menghadirkan mainan-mainan favorit terlengkap dalam enam kategori: boys, girls, babies, education, family fun, serta outdoor.

Foto: Dok. Kawan Lama Group
Foto: Dok. Kawan Lama Group

RealEstat.id (Jakarta) - Bekerja sama dengan Tokopedia, Toys Kingdom kembali menghadirkan PlayFest 2022, pameran online pertama dan terlengkap di Indonesia.

Menurut Ellen Widodo, General Manager Toys Games Indonesia, PlayFest 2022 menghadirkan mainan-mainan favorit terlengkap dalam enam kategori: Boys, Girls, Babies, Education, Family fun, serta Outdoor.

Baca Juga: Toys Kingdom Helat 'Crazy Sale' dengan Diskon Hingga 90%

"Melalui media online yang tepat, yaitu Tokopedia, Toys Kingdom berharap Playfest 2022 bisa menjangkau customer lebih luas lagi di seluruh Indonesia," tutur Ellen Widodo dalam siaran pers yang diterima RealEstat.id

Selain menawarkan diskon hingga 80%, Playfest 2022 para konsumen juga dapat menikmati promo lain, yaitu Exclusive Promo hingga 60%, Flash Sale, Cashback hingga Rp100 ribu, Extra Voucher hingga Rp20 ribu, Gratis Ongkir serta hadiah langsung selama persedian masih ada.

Beragam mainan favorite anak bisa didapatkan di Toys Kingdom PlayFest 2022, di antaranya LEGO, Nerf, Baby Alive, McFarlane, Sylvanian Families, Barbie, Hot Wheels, Play-Doh, Fisher Price, Cruzer, Make it Real, Little Tikes.

Baca Juga: 9 Tips Menata Dapur yang Aman Bagi Anak

Tidak ketinggalan, mainan dari karakter terkenal yang pastinya tidak asing ditelinga anak-anak, seperti Transformers, Tobot, My Little Pony, Kongsuni, Baby Shark, Secret Jouju serta masih banyak lagi lainnya siap menemani dan menambah keseruan waktu liburan sekolah si kecil.

"Sesuai dengan slogannya “Creating Smiles”, Toys Kingdom terus berinovasi untuk hadir dekat dengan anak-anak dari seluruh Indonesia melalui berbagai kegiatan dan promo-promo yang dihadirkan baik offline maupun online," terang Ellen. "Untuk berbelanja di Toys Kingdom PlayFest, Anda cukup search 'PlayFest' di Tokopedia, kemudian pilih mainan favorit".

Redaksi@realestat.id

Berita Terkait

Ilustrasi untuk makanan kucing Royal Canin yang bagus. (Mypets)
Ilustrasi untuk makanan kucing Royal Canin yang bagus. (Mypets)
Sinar Mas Land sukses menghadirkan Festival Dolanan Khatulistiwa 2024 yang diselenggarakan pada 30 November - 1 Desember 2024 di Kampung Dolanan Khatulistiwa, Kelurahan Rawa Buntu, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan. (Foto: Istimewa)
Sinar Mas Land sukses menghadirkan Festival Dolanan Khatulistiwa 2024 yang diselenggarakan pada 30 November - 1 Desember 2024 di Kampung Dolanan Khatulistiwa, Kelurahan Rawa Buntu, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan. (Foto: Istimewa)
Tren desain interior rumah tahun 2025 akan diwarnai penggunaan warna-warna natural. (Sumber: Shutterstock/ka_idris)
Tren desain interior rumah tahun 2025 akan diwarnai penggunaan warna-warna natural. (Sumber: Shutterstock/ka_idris)