Totalindo Gelar Topping Off RSU St. Elisabeth Purwokerto

Ditargetkan, awal tahun 2023 pembangunan RSU St. Elisabeth Purwokerto selesai dan sudah dapat dilakukan serah terima.

Seremoni Topping Off Pembangunan tahap II Gedung RSU St. Elisabeth Purwokerto. (Foto: istimewa)
Seremoni Topping Off Pembangunan tahap II Gedung RSU St. Elisabeth Purwokerto. (Foto: istimewa)

RealEstat.id (Purwokerto)PT Totalindo Eka Persada Tbk (TOPS) selaku kontraktor utama pembangunan tahap kedua Gedung RSU St Elisabeth Purwokerto melaksanakan acara topping off yang berada di Jalan Dokter Angka No. 40 tersebut.

Prosesi penutupan atap ini berlangsung di lokasi pembangunan bersama pemilik proyek, yakni Yayasan Santo Dominikus De Guzman, Rabu (30/11/2022) lalu.

Kegiatan seremonial RSU St Elisabeth Purwokerto ditandai dengan dilakukannya topping off dan diakhiri pelepasan balon oleh pihak manajemen.

Baca Juga: Puri Sentul Permai Gandeng Swiss-Belhotel Kembangkan Kedaton 8 Hotel Xpress di Rest Area

Acara ini dihadiri oleh Wakil Direktur Utama Totalindo, Salomo Sihombing; Direktur Totalindo, Rully Setiapermadi; Ketua Yayasan Santo Dominikus De Guzman, Hermine Nurhayati; Direktur RSU St Elisabeth Purwokerto, Rudianto; Direktur Utama PT Ciriajasa CM Gedung, Moch Chodrin; serta Direktur Operasional PT Ciriajasa CM Gedung, Anton Simamora.

Wakil Direktur Utama PT Totalindo Eka Persada Tbk, Salomo Sihombing mengapresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat, sehingga pembangunan tahap II Gedung RSU St Elisabeth Purwokerto dapat berjalan dengan lancar.

Dia mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas seluruh kerja keras dan kerja sama yang baik dari seluruh pihak yang terlibat dalam pengerjaan proyek ini.

Baca Juga: Gandeng 9 Retailer, Samanea Hybrid Trade Outlet Perkuat Rantai Pasokan dan Jaringan Pemasaran Global

"Kita boleh bangga seraya tetap berkomitmen untuk menyelesaikan proyek ini dengan kinerja terbaik kita,” kata Salomo Sihombing dinukil dari laman Keterbukaan Informasi Bursa Efek Indonesia.

Menurutnya, pengerjaan proyek ini telah dimulai sejak 31 maret 2022. Totalindo selaku kontraktor utama dalam pembangunan tahap II Gedung RSU St Elisabeth Purwokerto mengerjakan pekerjaan struktur, arsitektur, mekanikal, elektrikal, plumbing, dan Pekerjaan Ruang Gas Medis. Ditargetkan, awal tahun 2023 pembangunan selesai dan sudah dapat dilakukan serah terima.

"Pembangunan tahap II Gedung RSU St Elisabeth Purwokerto sebagai bukti bahwa Totalindo tidak hanya piawai dalam urusan High Rise Building seperti apartemen atau bangunan mixed use, namun juga andal dalam membangun prasarana kesehatan seperti rumah sakit," pungkasnya.

Redaksi@realestat.id

Berita Terkait

President Director PT IFCA Property365 Indonesa menerangkan ContractX Software, Rabu (23/04/2025) di Jakarta. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)
President Director PT IFCA Property365 Indonesa menerangkan ContractX Software, Rabu (23/04/2025) di Jakarta. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)
CEO Niro Granite Indonesia, Choong Ee Ren (kiri) berbincang dengan CEO NQA, Novian Amrah Putra usai penerimaan sertifikat ISO 50001 (Foto: Istimewa)
CEO Niro Granite Indonesia, Choong Ee Ren (kiri) berbincang dengan CEO NQA, Novian Amrah Putra usai penerimaan sertifikat ISO 50001 (Foto: Istimewa)
(ki-ka): Nilawati Irjani, Presiden Direktur Astra Properti (Periode 2022-2025) ; Wibowo Muljono, Presiden Direktur Astra Properti; dan Abdul Haris, Assistant Director of FLHSSE saat menerangkan strategi perusahaan, Selasa (22/04/2025) di Hotel Mandarin Oriental Jakarta. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)
(ki-ka): Nilawati Irjani, Presiden Direktur Astra Properti (Periode 2022-2025) ; Wibowo Muljono, Presiden Direktur Astra Properti; dan Abdul Haris, Assistant Director of FLHSSE saat menerangkan strategi perusahaan, Selasa (22/04/2025) di Hotel Mandarin Oriental Jakarta. (Foto: RealEstat.id/Adhitya Putra)