The Zora BSD City Rilis Cluster Terakhir di Awal 2022

The Zora BSD City telah meluncurkan empat cluster, yakni Keia, Kimora, Kazumi, dan Kiyomi yang mengusung konsep “Beauty of Balance”.

Show Cluster Kiyomi, The Zora BSD City (Foto: BSD Diamond Development)
Show Cluster Kiyomi, The Zora BSD City (Foto: BSD Diamond Development)

RealEstat.id (Tangerang) – Melalui PT Bumi Serpong Damai, Tbk (BSDE), kelompok pengembang Sinar Mas Land menggandeng Mitsubishi Corporation untuk mendirikan perusahaan patungan bernama PT BSD Diamond Development. Di bawah bendera baru ini, kedua perusahaan mengembangkan kawasan mixed-use development yakni The Zora BSD City dengan lahan seluas 19 hektar.

Sejak 2018 hingga saat ini, The Zora BSD City telah meluncurkan empat cluster di antaranya Keia, Kimora, Kazumi, dan Kiyomi. Mengusung konsep “Beauty of Balance” yaitu hunian premium yang dirancang selaras dengan kelestarian lingkungan untuk menciptakan keseimbangan kehidupan.

Baca Juga: Cluster Kiyomi: ‘Hunian Tiga Generasi’ di The Zora

President Director PT BSD Diamond Development, Takashi Ito mengatakan, pada hari jadi yang keempat tahun, The Zora BSD City telah melakukan sejumlah pencapaian, di antaranya peningkatan pendapatan dibandingkan tahun 2020. Pencapaian itu, membuktikan bahwa minat masyarakat kelas atas atau high end di Tanah Air terhadap hunian premium masih tetap tinggi meskipun di masa pandemi. Seluruh unit Cluster The Zora BSD City telah dilengkapi dengan sederet fasilitas unggulan seperti hi-spechi-tech, dan hi-quality yang berstandar Jepang.

“Di usia yang keempat ini, kami sangat senang dengan antusiasme masyarakat terhadap produk properti dari The Zora BSD City. Kami juga optimistis bahwa roda perekonomian dapat berangsur pulih seiring dengan membaiknya pengendalian kasus Covid-19 serta didorong dengan tingginya tingkat vaksinasi yang dilakukan pemerintah Indonesia. Diharapkan hal tersebut akan memberikan dampak positif terhadap sektor properti di Indonesia,” papar Takashi Ito.

Sementara itu, Director PT BSD Diamond Development yang juga menjabat sebagai CEO Residential BSD Sinar Mas Land, Theodore G. Thenoch menjelaskan bahwa pencapaian yang diraih oleh The Zora BSD City membuktikan sektor properti telah mulai kembali bangkit.

Baca Juga: Sinar Mas Land dan Mitbana Tawarkan Solusi 'Smart Mobility' di BSD City

“Minat konsumen terhadap hunian dengan tipe bangunan dan tanah yang luas terus meningkat sejak pertengahan 2020 lalu. Kami optimistis hunian premium tetap memiliki market tersendiri,” jelas Theodore G. Thenoch.

Harga hunian di kawasan The Zora BSD City saat ini dijual mulai dari Rp5,7 miliar dengan variasi tipe yang tersedia untuk unit T8+ dan T9+ di Cluster Kiyomi. Keunggulan utama dari Cluster Kiyomi terletak pada konsep desain rumah yakni suasana resor tropis yang bernuansa Jepang.

Setiap hunian di cluster tersebut memiliki 3 lantai karena dipersiapkan untuk tiga generasi penghuninya. Produk residensial itu dilengkapi fitur double volume ceiling yang berfungsi untuk meningkatkan kualitas sirkulasi udara, video com yang terkoneksi dengan gatesmart home system, serta memilki low-emissivity glass yang dapat mereduksi panas sampai dengan 30% sehingga lebih sehat dan hemat energi. Hunian di Cluster Kiyomi didesain oleh Nataneka Arsitek dan konsultan interior ternama dari Singapura yaitu Axis ID.

Baca Juga: Daikanyama: Commercial Business Living di Kawasan The Zora, BSD City

Selain hunian, di kawasan ini juga akan dibangun area komersial atau pusat niaga yakni Ruko Daikanyama. Tempat usaha ini merupakan produk komersial dengan konsep commercial business living yang menyatu dengan business area dalam satu kawasan. 

Setiap unit Daikanyama at The Zora memiliki luas bangunan dan luas tanah yang memadai serta memiliki 3,5 lantai dengan private access di setiap lantai sehingga dapat digunakan untuk multitenant. Area komersial ini dibangun terbatas, pada tahap pertama hanya sebanyak 29 unit.

Area komersial Daikanyama memiliki captive market yang menjanjikan ke depannya. Saat ini The Zora BSD City telah berkerja sama dengan coffee shop & restaurant Common Grounds, yang akan mengisi salah satu unit bergengsi yang ada di Daikanyama.

Baca Juga: Sinar Mas Land Rilis Taman Tekno X, Ruko Gudang Multiguna di BSD City

Kawasan The Zora BSD City, dilengkapi dengan fasilitas pedestrian seluas 5 kilometer yang dapat digunakan sebagai lintasan lari dan jalur sepeda, Samasana Clubhouse yang memiliki kolam Onsen pertama di BSD City, hingga lapangan tennisgolf, skate park, dan basket 3-on-3.

Menyusul kesuksesan penjualan Cluster Kiyomi, serta tingginya animo masyarakat kelas atasterhadap hunian dengan tipe besar, membuat The Zora BSD City akan menghadirkan hunian premium terbaru di kuartal I pada 2022. Hunian tersebut akan menjadi cluster terakhir di kawasan ini. 

Redaksi@realestat.id

Berita Terkait

GM Marketing Rescom PT Modernland Realty Tbk., Liong Subur Kusuma (tengah) didampingi Sales Manager KotaModern, Hen Hidayat (keempat kiri) secara simbolis melakukan serah terima unit ruko Modern Hub, KotaModern, Selasa, 21 Januari 2024. (Foto: Istimewa)
GM Marketing Rescom PT Modernland Realty Tbk., Liong Subur Kusuma (tengah) didampingi Sales Manager KotaModern, Hen Hidayat (keempat kiri) secara simbolis melakukan serah terima unit ruko Modern Hub, KotaModern, Selasa, 21 Januari 2024. (Foto: Istimewa)
Akad Massal Perdana Perumahan Pesona Prima 8 Banjaran, Bandung, Sabtu, 18 Januari 2025. (Foto: Dok. Kreasi Prima Land)
Akad Massal Perdana Perumahan Pesona Prima 8 Banjaran, Bandung, Sabtu, 18 Januari 2025. (Foto: Dok. Kreasi Prima Land)
Dari kiri ke kanan: Herman Oei, Perwakilan Shareholder Sakatama Development; Henry Firtanto, Direktur Utama Sakatama Development; dan Raffi Marwan, Perwakilan Komisaris Utama Sakatama Development saat launching Aura Home, Sabtu, 18 Januari 2025. (Foto: Istimewa)
Dari kiri ke kanan: Herman Oei, Perwakilan Shareholder Sakatama Development; Henry Firtanto, Direktur Utama Sakatama Development; dan Raffi Marwan, Perwakilan Komisaris Utama Sakatama Development saat launching Aura Home, Sabtu, 18 Januari 2025. (Foto: Istimewa)
Rumah Tipe White Rose di Cluster Goldenrod, Metland Menteng (Foto: Dok. Metland)
Rumah Tipe White Rose di Cluster Goldenrod, Metland Menteng (Foto: Dok. Metland)