Sinar Mas Land Raih Penghargaan Bergengsi di Dua Ajang Internasional

Penghargaan di dua ajang internasional ini merupakan pengakuan atas komitmen Sinar Mas Land menghadirkan pengembangan yang modern, inovatif dan ramah lingkungan.

Dari kiri ke kanan: Nathania Damara (Product & Development Supervisor Hiera), Laurencia Evilyn (Project Director Hiera), Daisuke Kobayashi (President Director Hiera), Adelia (Sales, Marketing & Promotion Departement Head Hiera), Sotara Harasawa (Director Hiera) dalam seremoni penyerahan penghargaan kategori Residential Development 20+ Units for Indonesia untuk proyek hunian Hiera dalam ajang Asia Pacific Property Awards 2025.
Dari kiri ke kanan: Nathania Damara (Product & Development Supervisor Hiera), Laurencia Evilyn (Project Director Hiera), Daisuke Kobayashi (President Director Hiera), Adelia (Sales, Marketing & Promotion Departement Head Hiera), Sotara Harasawa (Director Hiera) dalam seremoni penyerahan penghargaan kategori Residential Development 20+ Units for Indonesia untuk proyek hunian Hiera dalam ajang Asia Pacific Property Awards 2025.

RealEstat.id (Jakarta) – Kelompok pengembang properti Sinar Mas Land kembali menorehkan namanya di kancah internasional melalui dua ajang penghargaan prestisius, yakni Global Good Governance (3G) Awards 2025 dan Asia Pacific Property Awards 2025.

Dalam ajang Global Good Governance (3G) Awards 2025 yang diselenggarakan oleh Cambridge International Financial Advisory (Cambridge IFA) di Balai Khazanah Islam Sultan Haji Hassanal Bolkiah, Brunei Darussalam, pada 13 Mei 2025, Sinar Mas Land meraih penghargaan dalam dua kategori utama, yaitu 3G Best Green Innovation and Solution Award 2025 dan 3G Excellence in Social Responsibility Award 2025.

Sementara itu, dalam ajang Asia Pacific Property Awards 2025 yang berlangsung di Marriott Marquis Queen’s Park, Bangkok, Thailand pada 15 – 16 Mei 2025, Sinar Mas Land meraih sejumlah penghargaan untuk proyek-proyek unggulannya.

Baca Juga: Melonjak 124%, Bumi Serpong Damai (BSDE) Cetak Laba Bersih Rp4,36 Triliun di 2024

Digital Hub mendapat penghargaan di kategori Masterplan for Indonesia, Biomedical Campus yang merupakan bagian Digital Hub memperoleh penghargaan kategori Office Development dan Office Architecture for Indonesia.

Kawasan NavaPark meraih penghargaan untuk Sustainable Residential Development for Indonesia, sementara proyek hunian Hiera dianugerahi penghargaan Residential Development 20+ Units for Indonesia.

Herry Hendarta, Deputy Group CEO Strategic Development & Assets PT Bumi Serpong Damai, Tbk (BSDE) mengatakan, pencapaian ini memperkuat posisi perusahaan sebagai pengembang properti terkemuka yang terus mengedepankan inovasi, keberlanjutan, dan tanggung jawab sosial dalam setiap proyeknya.

“Seluruh penghargaan dalam kedua ajang internasional bergengsi ini merupakan pengakuan atas komitmen jangka panjang Sinar Mas Land dalam menghadirkan pengembangan yang modern, inovatif dan ramah lingkungan," tuturnya.

Baca Juga: Targetkan Prapenjualan Rp10 Triliun di 2025, Ini Dia Proyek-proyek Andalan BSDE

Menurutnya, Sinar Mas Land percaya bahwa pembangunan berkelanjutan bukan hanya tentang teknologi hijau, tetapi tentang menciptakan komunitas yang selaras dengan alam dan memberi nilai jangka panjang bagi masyarakat dan lingkungan.

"Melalui pembangunan yang berkelanjutan, tanggung jawab sosial yang nyata, serta inovasi teknologi yang relevan, kami ingin menjadi bagian dari solusi untuk kota dan komunitas yang lebih cerdas dan inklusif,” terang Herry Hendarta.

Penilaian dalam kedua ajang dilakukan secara ketat oleh panel juri independen dan internasional yang mempertimbangkan aspek desain, fungsi, dampak sosial, keberlanjutan, dan inovasi.

Raihan penghargaan ini juga memperkuat komitmen Sinar Mas Land untuk terus mengusung prinsip “Building for a Better Future”, yang mengintegrasikan nilai kemanusiaan, teknologi, dan keberlanjutan ke dalam setiap inisiatif pengembangan kota sekaligus menjadi bukti nyata bahwa visi dan strategi perusahaan telah memberikan dampak positif tidak hanya secara bisnis, tetapi juga bagi lingkungan dan masyarakat luas.

Redaksi@realestat.id

Simak Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terkait

Theresia Rustandi, Corporate Director PT Intiland Development, Tbk dalam acara Halalbihalal dan Bincang Bisnis dengan awak media, Senin, 19 Mei 2025. (Foto: Realestat.id)
Theresia Rustandi, Corporate Director PT Intiland Development, Tbk dalam acara Halalbihalal dan Bincang Bisnis dengan awak media, Senin, 19 Mei 2025. (Foto: Realestat.id)
Petals Urban Market digelar Paramount Estate Management untuk kali kedua, Ahad, 18 Mei 2025. (Foto: Istimewa)
Petals Urban Market digelar Paramount Estate Management untuk kali kedua, Ahad, 18 Mei 2025. (Foto: Istimewa)
Seri terbaru produk elektronik LG premium terbaru terdiri dari perangkat TV, kulkas, mesin cuci, vacuum cleaner hingga pemurni udara. (Sumber: LG Electronics Indonesia)
Seri terbaru produk elektronik LG premium terbaru terdiri dari perangkat TV, kulkas, mesin cuci, vacuum cleaner hingga pemurni udara. (Sumber: LG Electronics Indonesia)
Midea Blue Wave digelar pada Sabtu, 17 Mei 2025, dalam rangka peringatan HUT Midea Electronics Indonesia ke-15 (Foto: Istimewa)
Midea Blue Wave digelar pada Sabtu, 17 Mei 2025, dalam rangka peringatan HUT Midea Electronics Indonesia ke-15 (Foto: Istimewa)