Rumah Berkonsep Blok dengan Kolam Renang di BSD City Ini Dibanderol Rp1,3 Miliar

Berada di Vanya Park BSD City, rumah Tipe Muse @Alesha Pool Villa dilengkapi beragam fasilitas untuk menunjang aktivitas hidup keseharian para penghuni selama berada di rumah.

Rumah Tipe Muse @Alesha Pool Villa di Vanya Park BSD City (Foto: Dok. Sinar Mas Land)
Rumah Tipe Muse @Alesha Pool Villa di Vanya Park BSD City (Foto: Dok. Sinar Mas Land)

RealEstat.id (Tangerang) – Menawarkan rumah berkonsep blok dengan nuansa resor, Sinar Mas Land meluncurkan rumah tapak tipe Muse @Alesha Pool Villa di kawasan Vanya Park BSD City. Setiap blok hunian memiliki delapan rumah dan satu kolam renang yang bisa dimanfaatkan bersama untuk refreshing ataupun melakukan kegiatan outdoor.

CEO Residential BSD Sinar Mas Land, Theodore G. Tenoch menjelaskan, saat ini terdapat banyak permintaan terhadap rumah yang dapat mengakomodasi beragam kegiatan di dalam dan luar ruang. 

Baca Juga: Mudahkan Konsumen Cari Properti, Sinar Mas Land Rilis e-Katalog

“Kami menghadirkan tipe Muse @Alesha Pool Villa yang dilengkapi dengan beragam fasilitas terbaik, untuk menunjang aktivitas hidup keseharian para penghuninya selama berada di rumah. Tipe terbaru ini ditawarkan mulai dari harga Rp1,3 miliar,” tutur Theodore G. Tenoch dalam siaran pers yang diterima RealEstat.id.

Sinar Mas Land, lanjutnya, juga menawarkan sederet promo menarik dari program Wish For Home untuk pembelian unit selama bulan ini hingga kemudahan cara bayar bagi konsumen.

Mengusung gaya arsitektur Mediterania bernuansa resort, tipe Muse @Alesha Pool Villa didesain khusus untuk menghadirkan kenyamanan, kemewahan, dan privasi dalam sebuah hunian.

interior-Muse-@Alesha-Pool-Villa-Vanya-Park-BSD-City-sinar-mas-land-realestat.id-dok
Interior Rumah Tipe Muse @Alesha Pool Villa (Foto: Sinar Mas Land)

Baca Juga: Sinar Mas Land Rilis Ruko Tabespots di Kawasan Tabebuya, BSD City

Setiap unit Muse @Alesha Pool Villa terdiri dari 3 lantai dengan 3 kamar tidur, 2 kamar mandi, ruang keluarga, ruang makan, dan dapur sehingga seluruh keluarga bisa melakukan beragam aktivitas pribadi atau bersama-sama secara leluasa. Yang menarik lagi, hunian ini multifungsi, yakni bisa dijadikan weekend house atau vila, rumah yang nyaman untuk work from home (WFH), sekolah online, sekaligus staycation.

Nilai tambah lain dari tipe Muse @Alesha Pool Villa, imbuhnya, yaitu para penghuni dapat menikmati fasilitas Danau Vanya Park untuk berolahraga atau sekadar menghabiskan waktu bersama keluarga di ruang terbuka. Hal itu tentu sangat diperlukan pada masa pandemi ini untuk menghilangkan stres atau kebosanan karena lama berada di rumah. Lokasinya pun strategis dekat dengan pusat gaya hidup dan hiburan, pusat pendidikan, serta fasilitas kesehatan.

Baca Juga: Gandeng PTI Architects, NET 89 Bangun Kantor Pusat di BSD City

Cluster ini juga dilengkapi fasilitas tambahan seperti gym, perpustakaan, kolam renang, dan jacuzzi di Club House Vanya yang nyaman dan eksklusif. Untuk mendukung mobilitas para penghuninya, Sinar Mas Land menyediakan golf cart yang dapat digunakan oleh warga untuk menuju tempat tinggalnya dari pintu gerbang Cluster Alesha House.

Disediakan pula shuttle bus yang beroperasi dengan jadwal teratur untuk menunjang mobilitas warga menuju fasilitas umum seperti Stasiun Kereta Api Cisauk dan Pasar Modern Intermoda di Intermoda BSD City, AEON Mall, Q Big, The Breeze, serta Pasar Modern BSD City.

Redaksi@realestat.id

Berita Terkait

Kawasan hunian Arcadia Residence, Sentul City (Foto: Istimewa)
Kawasan hunian Arcadia Residence, Sentul City (Foto: Istimewa)
GM Marketing Rescom PT Modernland Realty Tbk., Liong Subur Kusuma (tengah) didampingi Sales Manager KotaModern, Hen Hidayat (keempat kiri) secara simbolis melakukan serah terima unit ruko Modern Hub, KotaModern, Selasa, 21 Januari 2024. (Foto: Istimewa)
GM Marketing Rescom PT Modernland Realty Tbk., Liong Subur Kusuma (tengah) didampingi Sales Manager KotaModern, Hen Hidayat (keempat kiri) secara simbolis melakukan serah terima unit ruko Modern Hub, KotaModern, Selasa, 21 Januari 2024. (Foto: Istimewa)
Akad Massal Perdana Perumahan Pesona Prima 8 Banjaran, Bandung, Sabtu, 18 Januari 2025. (Foto: Dok. Kreasi Prima Land)
Akad Massal Perdana Perumahan Pesona Prima 8 Banjaran, Bandung, Sabtu, 18 Januari 2025. (Foto: Dok. Kreasi Prima Land)
Dari kiri ke kanan: Herman Oei, Perwakilan Shareholder Sakatama Development; Henry Firtanto, Direktur Utama Sakatama Development; dan Raffi Marwan, Perwakilan Komisaris Utama Sakatama Development saat launching Aura Home, Sabtu, 18 Januari 2025. (Foto: Istimewa)
Dari kiri ke kanan: Herman Oei, Perwakilan Shareholder Sakatama Development; Henry Firtanto, Direktur Utama Sakatama Development; dan Raffi Marwan, Perwakilan Komisaris Utama Sakatama Development saat launching Aura Home, Sabtu, 18 Januari 2025. (Foto: Istimewa)