Pengembang Tangcity Superblock Tawarkan Fasilitas & Event Menarik Selama Ramadan dan Idul Fitri 2023

Guna mendongkrak traffic kunjungan ke mal, pengembang Tangcity Superblock menggelar sejumlah acara Ramadan dengan dukungan kelengkapan fasilitas gaya hidup.

(Sumber: Tangcitymall.com)
(Sumber: Tangcitymall.com)

RealEstat.id (Tangerang) - Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1444 H dan Idul Fitri 2023, pengembang Tangcity Superblock menggelar serangkaian event menarik untuk mendongkrak traffic kunjungan mal.

Hal ini sejalan dengan kinerja perekonomian Indonesia yang kian membaik dan bertumbuh.

Seperti diketahui bersama, pasca pandemi Covid-19 pertumbuhan ekonomi kuartal III-2022 berjalan positif sehingga dapat mencapai 5,72%.

Selain itu, laju inflasi Indonesia pun cukup terkendali di kisaran 3% serta konsumsi masyarakat juga semakin kuat seiring dengan datangnya bulan Ramadan.

Baca Juga: Tawarkan Deposito 7%, Skandinavia Apartment Beri Peluang Investasi Menggiurkan

Pengembang Tangcity Superblock menyambut baik kondisi tersebut dengan menyelenggarakan event-event offline, agar dapat membangkitkan traffic kunjungan ke Tangcity Mall.

Melansir dari keterangan resmi, Rabu (12/04/2023), Vice President Director Tangcity Superblock, Norman Eka Saputra mengakui bahwa perusahaannya bersiap menyambut dampak perbaikan ekonomi tersebut

"Setelah pandemi, kami sudah bersiap kembali untuk menyambut traffic kunjungan tertinggi sepanjang tahun," kata dia.

Baca Juga: PPKM Dicabut, Pasar Ritel Jabodetabek Menuju Posisi Take-Off di 2023

Berdasarkan data, pihak pengembang berhasil mendatangkan traffic hingga 87 ribu pengunjung per hari pada Ramadan 2019 lalu.

Dongkrak Kunjungan dengan Ragam Acara

pengembang Tangcity Superblock menyediakan layanan Fika Rooms di Apartemen Skandinavia
(Foto: RealEstat.id / Adhitya Putra)

Guna mendongkrak traffic kunjungan tersebut, pengembang menggelar sejumlah agenda acara.

Sejak 30 Maret-30 April 2023, area atrium Tangcity Mall dimeriahkan dengan hadirnya karakter-karakter lucu Timi Tami & Friends.

Pengembang juga menghadirkan Ramadan Late Night Sale yang bakal diikuti 200 tenant pada 14-15 April 2023 mendatang.

Suasana pun kian meriah dengan ragam pertunjukan khas Timur Tengah, seperti Gambus, Hadroh, Rampak Kendang, hingga Darbuka.

Baca Juga: Apartemen Skandinavia Tawarkan Fasilitas Lengkap di Hunian Kelas Premium

"Kami berharap capaian traffic kunjungan Ramadan 2019 lalu, dapat diraih kembali melalui suguhan acara-acara yang menarik," ujar Norman Eka Saputra.

Dukungan Fasilitas Tangcity Superblock

Apartemen Hotel Fika Rooms Skandinavia Tangerang
(Sumber: Tangcitymall.com)

Selain pusat perbelanjaan, pengembang kawasan superblok di Tangerang itu juga kerap meningkatkan fasilitas pendukung kenyamanan.

Setelah berhasil mengembangkan Umami Eats yakni food court berkonsep Jepang, sang pengembang juga menambah fasilitas Fika Rooms.

Sekedar informasi, Fika Rooms adalah layanan sewa apartemen hotel alias aparthotel yang merupakan bagian dari Skandinavia.

Baca Juga: Ini Dia 4 Rekomendasi Hotel di Tangerang dengan Kolam Renang Terbaik

Aparthotel ini hadir dengan mengadaptasi konsep dekorasi interior scandinavia yang modern dan minimalis.

Operational Manager Fika Rooms, Lisa Indra menerangkan bahwa unit aparthotel mereka sering kali menjadi tujuan staycation keluarga yang datang dari area Jabodetabek.

"Hingga saat ini ada 100 unit kamar dengan tingkat okupansi di atas 60%," kata Lisa.

Selain menyewakan unit kamar, layanan Fika Rooms juga menyediakan tiga pilihan ruangan yang dapat disewa untuk bermacam acara, seperti rapat, acara pernikahan, hingga perayaan ulang tahun.

Menurut pengembang Tangcity Superblock, kontribusi Fika Rooms menyumbang cukup besar terhadap traffic hunian maupun kunjungan pusat perbelanjaan.

"Tangerang merupakan salah satu area MICE yang cukup diminati. Oleh sebab itu, kami menghadirkan meeting rooms yang dapat direservasi," tandas Lisa.

Redaksi@realestat.id

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terkait

BP Tapera meraih penghargaan sebagai "The Most Improved Digital Transaction" pada acara BNIdirect Appreciation Night 2024 (Foto: Istimewa)
BP Tapera meraih penghargaan sebagai "The Most Improved Digital Transaction" pada acara BNIdirect Appreciation Night 2024 (Foto: Istimewa)
Dari kiri ke kanan:
Santoso, Direktur, PT Metropolitan Land Tbk; Anhar Sudradjat, Presiden Direktur, PT Metropolitan Land Tbk; Edi Suryo Broto, President Direktur, PT Integra Kreasitama Solusindo; dan 
Eko Abdurahman,  Direktur Sales, PT Integra Kreasitama Solusindo setelah prosesi Signing Ceremony Metland dengan Integrasia, Rabu, 15 Januari 2024. (Foto: Istimewa)
Dari kiri ke kanan: Santoso, Direktur, PT Metropolitan Land Tbk; Anhar Sudradjat, Presiden Direktur, PT Metropolitan Land Tbk; Edi Suryo Broto, President Direktur, PT Integra Kreasitama Solusindo; dan Eko Abdurahman, Direktur Sales, PT Integra Kreasitama Solusindo setelah prosesi Signing Ceremony Metland dengan Integrasia, Rabu, 15 Januari 2024. (Foto: Istimewa)
Asterra Business Park, BSD City (Foto: Sinar Mas Land)
Asterra Business Park, BSD City (Foto: Sinar Mas Land)