RealEstat.id (Bekasi) - AVOCI (Alphard Vellfire Club Owner Indonesia) Chapter Jabodetabek turut berpartisipasi dalam acara Kejurnas Drag Race, 2022 Meikarta Autofest, Sabtu (20/8/2022). Pada kesempatan kali ini, komunitas roda empat tersebut menyelenggarakan Talkshow AVOCI Touring in Health dengan tema "Long Touring Aman, Nyaman untuk Badan dan Pinggang".
Edukasi kesehatan berkendara menjadi topik hangat pada acara talkshow yang disajikan oleh AVOCI Jabodetabek untuk para tamu undangan dan para member AVOCI yang hadir.
Baca Juga: Rumah Para Pecinta Kopi Ini Dijual Rp9 Miliar, Seperti Apa Keunikannya?
Dalam acara talkshow ini, AVOCI Jabodetabek bekerjasama dengan RS Premier Bintaro untuk menjadi narasumber. Taufan Favian, seorang dokter spesialis kedokteran olahraga (SpKO) memberikan materi yang sangat bermanfaat untuk para pengunjung dan para anggota AVOCI.
Para pengunjung pun ikut berpartisipasi dalam sesi talkshow ini, dengan melontarkan pertanyaan-pertanyaan satu kepada dokter dari RS Premier Bintaro tersebut. Selain mendukung acara talkshow, RS Premier Bintaro turut berbagi doorprize bagi para pengunjung yang bertanya sekilas kesehatan berkendara di acara Talkshow AVOCI.
Baca Juga: Ingin Tidur Nyenyak? Singkirkan Barang-barang Ini dari Kamar Anda!
"Kami menyajikan sesuatu yang berbeda, tidak hanya memperkenalkan club AVOCI saja, tapi kami ingin mengedukasi kepada para member mengenai pentingnya menjaga performa berkendara saat touring maupun saat berkendara setiap hari," ucap Wahyudi Yuka, Sekjen AVOCI Jabodetabek yang menjadi penyelenggara acara talkshow tersebut.
Tak hanya AVOCI Chapter Jabodetabek yang menghadiri acara talkshow ini, perwakilan dari AVOCI Chapter Bandung raya, AVOCI Chapter Jawa Timur dan AVOCI Chapter Jawa Tengah pun ikut menghadiri Talkshow in Health kali ini.
Baca Juga: Hotel Wilmina Berlin, Penjara yang Disulap Jadi Hotel Mewah
"Semoga Talkshow AVOCI kali ini dapat meriahkan acara Kejurnas drag race Meikarta 2022. Kami, AVOCI Jabodetabek, juga ikut berpartisipasi dalam acara ini," tutur Farid Hadinugroho, Ketua Chapter AVOCI Jabodetabek.
Sementara itu, Taufan Favian berharap, sharing session mengenai kesehatan berkendara dapat bermanfaat buat para pengunjung Distrik One Meikarta dan untuk para member AVOCI bisa menjaga performa berkendara di saat touring.
"Salam sehat dari kami Rumah Sakit Premier Bintaro," pungkas Taufan Favian, menutup pemaparan.