RealEstat.id (Jakarta) – Kompor gas merupakan salah satu peralatan yang paling sering digunakan di dapur, terutama selama Bulan Ramadan dan jelang Lebaran seperti sekarang.
Untuk memastikan keamanan di dapur, salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah penggunaan regulator gas yang mendukung aktivitas memasak.
Kendati demikian, ternyata masih banyak masyarakat yang belum memahami cara memilih regulator gas yang berkualitas dan aman digunakan.
Umumnya, mereka memilih produk regulator gas hanya bergantung pada rekomendasi toko. Padahal, regulator yang jelek bisa berakibat fatal.
Baca Juga: Agar Dapur Aman, Ini 5 Tips Merawat Regulator Gas di Rumah
Untuk itu, Abdul Kahar, Direktur Teknis Destec Indonesia, membagikan cara efektif memilih regulator gas yang aman, terbaik, dan sesuai kebutuhan, sehingga menunjang pekerjaan dan keselamatan di dapur.
Berikut ini lima tips memilih regulator gas yang baik
1. Memilih jenis regulator sesuai kebutuhan dapur Anda
Hal pertama yang dilakukan adalah memilih jenis regulator yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda di rumah.
Secara umum, regulator memiliki jenis tekanan rendah dan tekanan tinggi yang bisa dibaca informasinya dalam kemasan regulator.
Adapun regulator tekanan rendah biasa digunakan untuk keperluan rumah tangga, seperti memasak sehari-hari.
Sementara itu, regulator tekanan tinggi biasanya diperuntukan aktivitas komersial/bisnis, seperti bisnis kuliner atau makanan yang membutuhkan sistem pemasak yang cepat.
Baca Juga: Awas Meledak! Ini 4 Tanda Regulator Gas Bocor dan Rusak
2. Membeli produk regulator berstandar SNI
Selanjutnya, memastikan produk regulator sudah sesuai dengan Standar Nasional Indonesia (SNI). Biasanya keterangan SNI ini tertera pada produk regulator tersebut.
Adapun produk yang sudah sesuai dengan standar ini berarti telah melalui berbagai pengujian seperti, uji kualitas penguncian, uji tekanan, uji kinerja, dan lain sebagainya.
Selain keterangan SNI, Anda bisa juga mengecek Nomor Pendaftaran Barang (NPB) yang berarti produk tersebut sudah terdaftar di Kementerian Perdagangan (Kemendag).
Salah satu merek regulator yang telah memenuhi standar ini adalah Destec, yang diproduksi oleh PT Cipta Orion Metal.
3. Memiliki seal datar yang kokoh
Hampir semua regulator gas memiliki karet pengaman (seal) yang berfungsi untuk mencegah kebocoran gas. Namun, kualitas karet ini bisa berbeda-beda.
Pastikan regulator yang dipilih memiliki seal datar yang kuat dan berkualitas tinggi, seperti pada regulator COM, Star Cam, dan Des Star.
Baca Juga: Berbahaya! Jangan Ganjal Regulator Gas Longgar dengan Tisu
4. Memiliki layanan pelanggan yang memadai
Selain fokus pada kualitas produk, perlu juga untuk memikirkan layanan setelah pembelian. Hal ini diperlukan jika ada kendala ataupun komplain sebagai konsumen akan dibantu oleh layanan pelanggan yang memadai.
Misalnya, ketika terjadi komplain produk, merek yang baik biasanya memiliki mekanisme klaim garansi yang jelas, menyediakan kontak layanan pelanggan yang mudah dihubungi, serta menawarkan solusi yang tepat bagi konsumen.
Informasi tersebut bisa diperoleh dengan membaca informasi secara menyeluruh dalam kemasan atau mengunjungi website resmi.
5. Harga yang Sejalan dengan Kualitas
Terakhir, hindari untuk tergiur dengan harga regulator gas yang murah. Lebih baik untuk memilih produk dengan harga yang lebih kompetitif namun memiliki kualitas yang tinggi.
Setelah mendapatkan produk regulator gas yang aman dan berkualitas, Anda juga tetap perlu untuk melakukan perawatan regulator gas secara berkala.
Baca Juga: Tips Aman dan Mudah Memasang Regulator Kompor Gas
Perawatan yang rutin ini bertujuan untuk membuat regulator lebih awet sekaligus mendeteksi bila ada kerusakan pada regulator.
Hal ini bisa dilakukan dengan penempatan regulator gas di tempat yang tidak lembap serta jauh dari paparan sinar matahari atau sumber panas, hindari benturan pada regulator.
Lakukan pula pembersihan regulator secara berkala, memasang regulator sesuai instruksi, dan melakukan pengecekan keamanan secara berkala.
Dengan memilih regulator gas yang berkualitas dan melakukan perawatan rutin, Anda bisa memasak dengan tenang tanpa khawatir kebocoran gas.
Simak Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News