Harga Bondek Per Lembar Terbaru 2024 Berbagai Ukuran

Harga bondek per lembar dan per meter terbaru untuk cor atau dak rumah bervariasi, tergantung ukuran panjang dan ketebalan materialnya.

Ilustrasi harga bondek per lembar dan per meter terbaru. (Sumber: Tokopedia)
Ilustrasi harga bondek per lembar dan per meter terbaru. (Sumber: Tokopedia)

RealEstat.id (Jakarta) - Bondek merupakan material penting yang digunakan untuk plafon maupun pengecoran dak rumah. Yuk, simak daftar harga bondek per lembar terbaru 2024 di sini.

Saat ingin membuat dak atau cor rumah bertingkat, tukang bangunan akan menggunakan material berupa lembaran galvalume berlapis galvanis bernama bondek.

Sekedar informasi, apa itu Bondek adalah material plat bergelombang yang ada di bagian bawah cor lantai beton.

Bondek galvalume ini digunakan sebagai pengganti papan bekesiting kayu atau pembungkus material coran yang berfungsi menahan tekanan beton saat akan membuat bangunan bertingkat.

Baca Juga: Kisaran Biaya Dak Rumah per Meter Terbaru 2024

Pastinya kamu ingin tahu kan berapa saja ukuran bondek? Spesifikasi bondek tersedia dalam ketebalan 0.65 mm, 0.70 mm dan 0.75 mm.

Sedangkan ukuran panjang bondek mulai dari 3 meter, 4 meter, 5 meter, 6 meter dan 7 meter.

Lantas, harga bondek cor per meter berapa? Di pasaran harga bondek per meter berkisar antara Rp95.000 (ketebalan 0,65 mm) - Rp115.000 (ketebalan 0,75 mm) per meter.

Jenis Bondek

Sebelum melihat harga bondek per lembar, ada baiknya kamu mengetahui terlebih dahulu jenis-jenis material satu ini.

Melansir dari laman Arthabeton, terdapat dua jenis bondek cor yang biasa digunakan pada konstruksi rumah, antara lain:

1. Bondek Galvanis

Galvanis sering kali digunakan sebagai bahan bangunan sejak 1837, termasuk untuk pembuatan material bondek cor.

Baca Juga: Daftar Harga Semen Per Sak Terbaru 2024 Berbagai Merek

Material ini terbuat dari campuran seng dan aluminium yang terkenal akan daya tahan kekuatannya.

2. Bondek Galvalum

Jenis material pembuat bondek selanjutnya adalah galvalum.

Bondek galvalum direkomendasikan untuk digunakan pada semua jenis bangunan, lantaran memiliki ketahanan yang lebih baik daripada Bondek galvanis.

Harga Bondek Per Lembar Terbaru 2024

1. Jenis Bondek Galvalum
  • Bondek Galvalum 0.75 : Rp157.000
  • Harga Bondek Galvalum 0.70 Per Meter : Rp145.000
  • Bondek 0.65 : Rp126.000

Baca Juga: Daftar Harga Jasa Pasang Keramik Per Meter 2024 dan Borongan

2. Jenis Galvanis
  • Harga Bondek Galvanis 0.75 Per Meter : Rp148.000
  • Bondek Galvanis 0.70 : Rp143.000.
3. Harga Bondek Per Lembar 6 Meter
  • Bondek Galavanis Panjang 6 meter (0.75 mm) : Rp852.000
  • Harga Bondek Galvanis Per Lembar 6 meter (0.70 mm) : Rp822.000
  • Harga Bondek Panjang 7 meter 0.70 mm : Rp959.000

Demikianlah informasi terkait harga bondek per lembar dan per meter terbaru 2024. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu ya!

Redaksi@realestat.id

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terkait

Keluarga sedang menikmati kebersamaan dengan berkaraoke bersama dengan menggunakan audio speaker dari Sharp. (Foto: Istimewa)
Keluarga sedang menikmati kebersamaan dengan berkaraoke bersama dengan menggunakan audio speaker dari Sharp. (Foto: Istimewa)
Peluncuran Commercial TV LG terbaru yang dilengkapi dengan Inovasi Casting Solution. (Sumber: LG Indonesia)
Peluncuran Commercial TV LG terbaru yang dilengkapi dengan Inovasi Casting Solution. (Sumber: LG Indonesia)
Booth GROHE di World Architecture Festival 2024. (Sumber LIXIL)
Booth GROHE di World Architecture Festival 2024. (Sumber LIXIL)
Peluncuran perangkat laser garis (line levelling) Bosch GLL 18V-120-33 CG yang ditenagai baterai berdaya 18V, pada Kamis (07/11/2024). Perangkat ini diklaim akurat dalam ruangan dengan memberikan visibilitas garis yang lebih baik. (Sumber: Bosch Indonesia)
Peluncuran perangkat laser garis (line levelling) Bosch GLL 18V-120-33 CG yang ditenagai baterai berdaya 18V, pada Kamis (07/11/2024). Perangkat ini diklaim akurat dalam ruangan dengan memberikan visibilitas garis yang lebih baik. (Sumber: Bosch Indonesia)