Duolingo Luncurkan Fitur Premium Super Duolingo untuk Mudahkan Siswa Belajar

Super Duolingo menghadirkan tampilan dan Practice Hub baru, serta penetapan harga yang disesuaikan dengan masing-masing wilayah.

(Sumber: Duolingo)
(Sumber: Duolingo)

RealEstat.id (Jakarta) - Platform pembelajaran online Duolingo resmi meluncurkan fitur premium terbarunya yakni Super Duolingo di seluruh wilayah Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Fitur premium ini menggantikan Duolingo Plus dan menghadirkan sejumlah kelebihan yang dapat memudahkan penggunanya.

Diantara fitur yang ada pada layanan ini adalah Practice Hub yang didasarkan pada aktivitas dan pelajaran terbaru para penggunanya.

Practice Hub merupakan sebuah ruang latihan khusus, dimana pengguna dapat meninjau kesalahan yang telah dilakukan sebelumnya.

Baca Juga: Gelar 'DNA Demoweek', Sinar Mas Land dan Kumpul.id Dukung Transformasi Digital

“Kami bangga dengan pertumbuhan di Asia Tenggara dan percaya bahwa tingkat adopsi Duolingo akan terus meningkat di wilayah ini,” kata Haina Xiang, Regional Marketing Director Duolingo untuk wilayah APAC.

Layanan Super Duolingo Menawarkan Harga Terjangkau

Selain berbagai fitur layanan yang memudahkan penggunanya, platform pembelajaran online ini juga menawarkan harga terjangkau.

Fitur premium itu dapat disesuaikan dengan lokasi untuk memastikan sebagian besar pengguna di setiap pasar di seluruh wilayah dapat mengakses layanan.

Baca Juga: Rumah Pintar BSD City Gelar Kuliah Online tentang Metode Belajar Negara Maju

“Meskipun telah tertanam dalam DNA bahwa konten kami selalu gratis,
tetapi penting untuk memberikan pengalaman terbaik,” kata Uriel Kejsefman, Senior Product Manager, Duolingo.

Saat ini, Duolingo menawarkan uji coba layanan premium tersebut secara gratis selama dua minggu bagi semua pengguna di Asia Tenggara.

Setelah masa uji coba berakhir, pengguna dapat mulai berlangganan atau mereka dapat kembali ke versi gratis kapan saja tanpa kehilangan hasil sebelumnya.

Baca Juga: Bank BTN Nilai Keterlibatan Perguruan Tinggi Penting Dalam Pengembangan Ekosistem Perumahan

Pengguna yang sudah berlangganan Duolingo Plus secara otomatis di-upgrade menjadi Super Duolingo, dan tagihan bulanan berikutnya akan disesuaikan dengan harga lokal.

Mereka juga mengumumkan tingkat langganan yang lebih tinggi yakni Duolingo Max.

Duolingo Max mencakup semua fitur layanan, ditambah dengan fitur-fitur baru berbasis AI untuk memberikan praktik percakapan dan penjelasan lebih mendalam kepada para pengguna.

Redaksi@realestat.id

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terkait

Atap Spandek Pasir dijual mulai dari ukuran 3 meter, 4 meter, 5 meter, hingga 6 meter. (Sumber: Histeel)
Atap Spandek Pasir dijual mulai dari ukuran 3 meter, 4 meter, 5 meter, hingga 6 meter. (Sumber: Histeel)
Ilustrasi kreditur rumah mengurus surat Roya di Kantor BPN. (Sumber: Freepik)
Ilustrasi kreditur rumah mengurus surat Roya di Kantor BPN. (Sumber: Freepik)
Ilustrasi kulkas 2 pintu hemat listrik terbaik. (Sumber: Shutterstock)
Ilustrasi kulkas 2 pintu hemat listrik terbaik. (Sumber: Shutterstock)