RealEstat.id (Jakarta) - Bosch melalui Divisi Power Tools merilis delapan produk terbaru alat berkebun dalam rangkaian Bosch Home and Garden, Rabu (25/05/2023).
Kedelapan jenis perkakas itu dirancang untuk memudahkan masyarakat dalam menjalankan kegiatan berkebun dan swakriya (do-it-yourself) di rumah.
Country Business Director Power Tools Bosch Indonesia, Riza Ferdiansyah mengatakan bahwa perkakas ini dirilis seiring dengan tren berkebun di kalangan masyarakat perkotaan.
Selain itu, pasar bisnis untuk segmen halaman dan kebun di Indonesia juga mengalami pertumbuhan yang positif dengan proyeksi tingkat kenaikan tahunan mencapai 4,96%.
Baca Juga: Bosch Home Experience Center Pertama Dibuka. Mudahkan Milenial Pilih Perabot Rumah Tangga
"Kami melihat pasar ini cukup potensial. Oleh sebab itu, kami menargetkan penjualan semaksimal mungkin," tutur Riza.
Guna mendapatkan minat pemilik hunian, lebih lanjut Riza berujar bahwa pihaknya menyediakan layanan purna jual yang dapat dinikmati oleh konsumen di tanah air.
"Kami memastikan layanan purnajual dengan memberi garansi produk hingga 1 tahun dan menyediakan jaringan service center Bosch di hampir seluruh wilayah Indonesia," terang dia.
Rangkaian Produk Bosch Home and Garden
Terdapat delapan perkakas yang dirancang untuk kebutuhan berkebun. Mulai dari perawatan halaman rumput, pemangkasan semak pagar serta keperluan berkebun lainnya.
Salah satu di antaranya adalah EasyGrassCut 23, pemangkas rumput listrik yang memiliki desain ringan dan nyaman dengan motor kuat untuk hasil pangkas sempurna.
Baca Juga: Bosch Vacuum Cleaner Series Resmi Hadir di Pasar Indonesia. Bawa Inovasi Penyedot Debu Terbaik!
Ada pula Rotak 32, pemotong rumput listrik yang memberikan pemotongan mudah dan hasil cepat.
Kemudian ada EasyShear yakni perkakas berkebun tanpa kabel untuk dua solusi sekaligus, diantaranya pemangkas semak dan rumput.
Home & Garden Business Development Manager Bosch untuk Asia Pacific, Andrew Ho mengatakan kedelapan produk ini dilengkapi teknologi canggih, serta fitur keamanan untuk mendukung keselamatan pengguna.
"Untuk harga, alat ini kami tawarkan mulai dari Rp388 ribu hingga Rp2,5 juta," ujar Andrew.
Manfaat Berkebun di Rumah
Sementara itu, Ida Amal, penggiat Home Gardening, menyampaikan berkebun bukan hanya hobi saja, tetapi juga sebuah kebutuhan yang memberikan manfaat besar.
Menurutnya, berkebun di rumah terbukti memberikan beragam manfaat. Bukan hanya secara fisik, tetapi juga psikologis.
Baca Juga: 10 Tips Berkebun di Musim Hujan yang Penting Diketahui
"Tidak sekedar menanam tumbuhan saja, tetapi juga ada nilai yang bisa didapatkan oleh pemilik rumah ketika berkebun," jelas dia saat peluncuran alat berkebun Bosch.
Selain memasok udara segar, pemilik hunian pun dapat memenuhi kebutuhan pangan skala rumah tangga serta mengajarkan sang buah hati akan tanggung jawab.
Namun, banyak yang ragu untuk memulai berkebun karena menganggapnya sulit dan melelahkan.
Baca Juga: Tertarik Ikut Tren Urban Farming? Yuk Coba Tips Sederhana Ini
"Penggunaan alat-alat berkebun tepat sangat penting, agar mendapatkan aktivitas berkebun yang mudah dan menyenangkan," pungkas Ida.
Jajaran produk Bosch Home and Garden sudah bisa didapatkan secara online di Official Stores Bosch Power Tools.
Produk ini pun bakal tersedia secara offline di berbagai gerai jaringan toko perkakas pada Juli 2023 mendatang.
Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News