Berhadiah Ratusan Juta Rupiah, Sinar Mas Land Helat Video Competition 2025

Mengangkat tema besar “Live, Learn, Work, Play, and Always Alive with Sinar Mas Land”, Video Competition 2025 ini hadir lebih segar dan inklusif.

Foto: Istimewa
Foto: Istimewa

RealEstat.id (Jakarta) – Seiring pertumbuhan konten digital di era media sosial serta antusiasme publik membagikan pengalaman visual menarik, Sinar Mas Land menyelenggarakan ajang tahunan Sinar Mas Land Video Competition 2025.

Mengangkat tema besar “Live, Learn, Work, Play, and Always Alive with Sinar Mas Land”, Video Competition 2025 ini hadir lebih segar dan inklusif dengan total hadiah senilai ratusan juta rupiah. 

Kali ini peserta diajak untuk mengeksplorasi pembuatan konten video kreatif di kawasan residensial, komersial, pusat gaya hidup, dan ruang publik yang dikembangkan Sinar Mas Land.

Baca Juga: Ice House Sportindo, Arena Olah Raga Es dengan Airdome Terbesar Hadir di BSD City

Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, pada 2025 ini Sinar Mas Land memperluas kanal kompetisi, tidak hanya melalui Instagram, tetapi juga TikTok.

Dengan demikian, masyarakat dari berbagai usia dan latar belakang digital dapat berpartisipasi, memperluas jangkauan cerita visual mereka, dan menampilkan karya terbaik dengan format yang lebih kreatif dan adaptif terhadap tren saat ini.

Atikah Sunarya, Vice President Corporate Communication Sinar Mas Land menyatakan, melalui Sinar Mas Land Video Competition 2025, pihaknya ingin mengajak masyarakat, lintas generasi yang aktif di media sosial, untuk mengenal lebih dekat proyek-proyek Sinar Mas Land sekaligus menyalurkan kreativitas mereka secara positif. 

"Kami mengajak para content creator untuk menceritakan pengalaman seru di berbagai proyek Sinar Mas Land lewat karya video kreatif yang menginspirasi, mulai dari kawasan hunian modern, perkantoran inovatif, pusat edukasi, mall, pusat perbelanjaan dan gaya hidup hingga ruang publik yang mendukung gaya hidup urban modern," tuturnya. 

Baca Juga: Sinar Mas Land dan Vasanta Sepakat Bangun 2.000 Unit Rumah di Telaga Golf Sawangan

Menurut Atikah, kompetisi ini juga merupakan bentuk apresiasi Sinar Mas Land untuk para content creator yang selama ini telah banyak memproduksi konten-konten positif mengenai beragam proyek Sinar Mas Land di seluruh Indonesia.

Peserta Sinar Mas Land Video Competition 2025 dapat mengunggah karya video mereka mulai Mei hingga November 2025 di akun media sosial masing-masing, dengan menyertakan tagar #ProjectsBySML #ShapeMyLife dan lokasi proyek serta mention akun resmi @sinarmas_land. Durasi video minimal 30 detik dengan gaya video sinematik, vlog, dokumenter pendek, atau storytelling.

Setiap bulannya akan dipilih 15 content creator sebagai pemenang bulanan yang masing-masing mendapatkan Rp500.000. Para pemenang bulanan ini juga   berkesempatan untuk mendapatkan hadiah grand prize berupa iPhone 16 Pro Max dan Samsung Galaxy S25 Ultra.

Baca Juga: Sinar Mas Land dan Hankyu Hanshin Kembangkan Kawasan Hunian Seluas 50 Ha di BSD City

Informasi lebih lengkap mengenai syarat dan ketentuan Sinar Mas Land Video Competition 2025 tertera di situs www.sinarmasland.com/videocompetition/.

Konten video dapat mengangkat berbagai keunggulan proyek Sinar Mas Land, seperti desain arsitektur, ruang terbuka hijau, fasilitas terintegrasi, aksesibilitas, hingga kisah inspiratif di lingkungan tersebut.

Peserta juga didorong untuk menampilkan kebanggaan lokal dan semangat komunitas yang tumbuh di dalam kawasan proyek yang dikembangkan Sinar Mas Land.

Selain mendapatkan hadiah uang tunai dengan total ratusan juta rupiah, karya-karya terbaik juga akan ditampilkan di berbagai kanal digital resmi milik Sinar Mas Land, memberikan eksposur luas bagi para kreator dan membuka peluang baru dalam dunia konten kreatif.

Redaksi@realestat.id

Simak Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terkait

Peluncuran koleksi furnitur hospitality Sundara Series dari Vivere Group. (Sumber: Istimewa)
Peluncuran koleksi furnitur hospitality Sundara Series dari Vivere Group. (Sumber: Istimewa)
Gerai AZKO di Paragon Square Mall, Kota Sorong, Papua Barat (Foto: Istimewa)
Gerai AZKO di Paragon Square Mall, Kota Sorong, Papua Barat (Foto: Istimewa)
Sesi praktik perakitan RCCB oleh instalatur dalam program pelatihan Gerakan Listrik Aman Schneider Electric yang pecahkan rekor Museum Rekor Indonesia atau MURI. (Sumber:  Istimewa)
Sesi praktik perakitan RCCB oleh instalatur dalam program pelatihan Gerakan Listrik Aman Schneider Electric yang pecahkan rekor Museum Rekor Indonesia atau MURI. (Sumber: Istimewa)