Ajak Anak Muda Indonesia Berinovasi, Samsung Helat Solve for Tomorrow (SFT) 2025

Samsung Solve for Tomorrow 2025 menjadi ajang bagi anak muda di Indonesia menunjukkan ide dalam mencari solusi untuk menjawab tantangan global.

Samsung Solve for Tomorrow (SFT) 2023. (Sumber: Samsung Thailand)
Samsung Solve for Tomorrow (SFT) 2023. (Sumber: Samsung Thailand)

RealEstat.id (Jakarta) - Samsung Electronics Indonesia akan kembali menghelat Solve for Tomorrow (SFT) untuk para generasi muda di tanah air.

Solve for Tomorrow adalah platform inovasi yang memupuk kreativitas dan mempersiapkan generasi muda untuk menjadi problem solver global melalui teknologi.

Ajang ini diperuntukan bagi anak sekolah tingkat SMA; SMK; Madrasah Aliyah; serta para pelajar di Perguruan Tinggi.

Pada SFT 2025 ini, Samsung bermitra dengan International Olympic Committee (IOC) untuk menemukan peserta terbaik yang dapat menciptakan solusi bagi masyarakat global.

Baca Juga: Samsung Innovation Campus: Sinergi AI dan Kecerdasan Manusia untuk Inovasi Tanpa Batas

Head of Corporate Marketing Samsung Electronics Indonesia, Bagus Erlangga mengatakan nantinya pemenang SFT Indonesia berkesempatan ikut seleksi tingkat regional dan global.

"Kami berharap salah satu anak bangsa terpilih dan mendapat kesempatan menunjukan inovasi mereka yang akan membawa dampak positif untuk dunia," kata Bagus Erlangga.

Ajang Bertukar Ide dan Inovasi

Samsung Solve for Tomorrow (SFT) 2025 membawa dua tema, yaitu Teknologi untuk Keberlanjutan Lingkungan (Environmental Sustainability via Technology).

Tema ini mengajak peserta untuk mencari solusi teknologi yang dapat mengurangi dampak pencemaran lingkungan.

Selain itu, mendukung proses bahan organik dan meningkatkan pengelolaan sampah plastik menjadi listrik di Indonesia dan dunia.

Baca Juga: Samsung Helat Galaxy Gaming Academy Campus, Kompetisi Esports untuk Mahasiswa di Asia Tenggara

Sedangkan tema kedua adalah Teknologi untuk Perubahan Sosial melalui Olahraga (Social Change through Sport & Tech).

Tema tersebut bertujuan untuk mengatasi ketidaksetaraan dalam akses olahraga dengan memanfaatkan teknologi.

Pihak penyelenggara menantang para peserta untuk mengeksplorasi dan memilih satu dari dua fokus tema utama tersebut.

Nantinya, sebanyak 10 tim terbaik yang terpilih melalui seleksi tingkat global akan menjadi Samsung Solve for Tomorrow Global Ambassador.

Baca Juga: Resmi Dirilis, Begini Tampilan Samsung Galaxy A56 5G Spesifikasi dan Harganya

Mereka akan mendapat kesempatan memperkenalkan ide-ide inovatif dan bertukar-pikiran. Para peserta juga akan bertemu peserta dari seluruh dunia.

Samsung Solve for Tomorrow 2025 bukan sekedar kompetisi, karena setiap ide peserta bisa mengubah dunia," ujar dia.

"Ini merupakan sebuah perjalanan transformasi yang membangun pola pikir visioner generasi muda Indonesia," pungkas Bagus menambahkan.

Redaksi@realestat.id

Simak Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terkait

Suasana Jalan Braga yang dikenal sebagai tempat wisata populer di Bandung, Jawa Barat. (Sumber: Instagram/@kimaybandung)
Suasana Jalan Braga yang dikenal sebagai tempat wisata populer di Bandung, Jawa Barat. (Sumber: Instagram/@kimaybandung)
Kawasan Jakarta Garden City (JGC) yang menjadi gerbang terdepan Koridor Timur Jakarta (Foto: Modernland Realty)
Kawasan Jakarta Garden City (JGC) yang menjadi gerbang terdepan Koridor Timur Jakarta (Foto: Modernland Realty)
Kota Deltamas (Foto: Dok. Sinar Mas Land)
Kota Deltamas (Foto: Dok. Sinar Mas Land)
Gardu induk berteknologi tinggi milik Hitachi Energy yang ada di Ibu Kota Negara (IKN), Kalimantan Timur, (Sumber: Istimewa)
Gardu induk berteknologi tinggi milik Hitachi Energy yang ada di Ibu Kota Negara (IKN), Kalimantan Timur, (Sumber: Istimewa)