RealEstat.id (Jakarta) - Meskipun luas areanya minimalis, tetapi sejumlah kota terkecil di Indonesia ini menjadi tempat tinggal yang menyenangkan. Daerah mana sajakah itu?
Di antara kamu mungkin ada yang penasaran kota apa yang paling kecil di Indonesia.
Nah, Kota Sibolga, Sumatera Utara, yang luas wilayahnya hanya sekitar 10,77 km2 menempati urutan pertama dalam daftar daerah terkecil di Indonesia.
Ternyata, masih banyak daerah-daerah lainnya di tanah air yang memiliki area tak seberapa luas.
Baca Juga: 5 Keuntungan Tinggal di Semarang, Kota Layak Huni yang Cocok untuk Investasi
Kendati terhitung sempit, akan tetapi pembangunan infrastruktur dari kota-kota ini berkembang pesat sehingga menjadi destinasi wisata turis lokal maupun mancanegara.
Lantas, apa saja kota kecil di Indonesia yang dilihat dari luas wilayahnya?
Merangkum dari berbagai sumber, seperti Detik dan Kompas, berikut ini daftarnya.
Urutan 7 Kota Terkecil di Indonesia
1. Sibolga - Sumatera Utara
Seperti disebutkan di awal, Sibolga berada di urutan pertama dalam daftar kota dengan luas wilayah paling kecil, lantaran luasnya hanya 10,77 km2.
Sibolga berada 350 km dari Medan (ibu kota Provinsi Sumatra Utara) dan terletak di tepi pantai.
Baca Juga: 7 Keuntungan Tinggal di Batam yang Jadikan Kota Bandar Dunia Madani Cocok untuk Investasi
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2023, penduduk Sibolga berjumlah 90 ribu jiwa.
2. Magelang - Jawa Tengah
Penasaran kira-kira apa kota terkecil di Jawa Tengah?
Maka jawabannya adalah Magelang yang luas wilayahnya hanya sekitar 18,54 km2.
Berdiri sejak 11 April 907 atau sejak zaman Kerjaan Mataram Hindu, Magelang juga menjadi salah satu kota tertua di Indonesia.
Adapun kota yang berada dekat dengan Yogyakarta dan Semarang ini dihuni oleh 127 ribu jiwa (tahun 2021).
3. Padang Panjang - Sumatera Barat
Memiliki luas wilayah 19,89 km2, Padang Panjang di Sumatera Barat termasuk dalam urutan kota paling kecil.
Baca Juga: 7 Keuntungan Tinggal di Surabaya untuk Konsumen dan Investor Properti, Auto Panen Cuan?
Berdasarkan laman resmi Pemkot Padang Panjang, kota ini letaknya berada di ketinggian 650-850 Mdpl, sehingga berhawa sejuk.
Ada sekitar 59 ribu jiwa (data tahun 2021) yang menghuni kota berjuluk Mesir van Andalas ini.
4. Mojokerto - Jawa Timur
Kota terkecil di Indonesia berikutnya adalah Mojokerto.
Luas wilayahnya hanya 20,48 km2 dengan jumlah penduduk sekitar 132.434 jiwa (data sensus penduduk 2020).
Salah satu kota terkecil di Pulau Jawa ini terbagi dalam 3 kecamatan serta 18 kelurahan.
5. Bukittinggi - Sumatera Barat
Dengan luas wilayah hanya 25,24 km2, membuat Bukittinggi termasuk dalam kota berukuran di Sumatera Barat.
Baca Juga: Arsitektur Minangkabau: Kearifan Lokal dan Keharmonisan dengan Alam
Berdasarkan data BPS tahun 2021 lalu, jumlah penduduk kota ini hanya sekitar 128 ribu jiwa.
Sedangkan letak Bukittinggi berada pada rangkaian Pegunungan Bukit Barisan, sehingga menjadikannya sebagai salah satu kota terdingin di Indonesia.
6. Yogyakarta
Dengan luas wilayah 32,50 km2 menjadikan Yogyakarta termasuk dalam daftar 7 kota terkecil di Indonesia.
Yogyakarta yang berdiri sejak 07 Oktober 1756 ini sempat menjadi Ibu Kota Indonesia, pada masa awal perjuangan bangsa.
Kini, seiring pesatnya pembangunan infrastruktur serta fasilitas pendidikan, Kota Yogyakarta dikenal sebagai salah satu tempat wisata favorit di Indonesia dan juga kota pelajar.
Baca Juga: 13 Tempat Wisata di Malang dan Sekitarnya untuk Liburan Seru Bersama Keluarga
7. Blitar - Jawa Timur
Luas wilayah Blitar hanya 32,58 km2 sehingga menjadikannya sebagai salah satu kota terkecil di Jawa Timur.
Adapun letak kota kecil ini sekitar 167 km dari Surabaya yang merupakan Ibu Kota Provinsi Jawa Timur.
Blitar kerap kali menjadi tujuan wisata turis lokal, karena terdapat makam Presiden pertama RI, Ir.Soekarno.
Demikianlah daftar kota terkecil di Indonesia.
Kendati luas wilayahnya terbatas, tetapi memiliki banyak keunggulan sehingga cocok untuk tempat tinggal maupun destinasi wisata.
Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk kamu, ya!